Berita Liga Italia: Menang di Kandang Chievo, AC Milan Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan
Ligaolahraga – Berita Liga Italia: AC Milan sukses memetik kemenangan saat bertandang ke markas Chievo pada hari Minggu (16/10) dengan skor telak 1-3 dan kemenangan ini membawa mereka semakin mendekati Juventus di puncak klasemen Serie A.
AC Milan berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan mereka dalam lima pertandingan beruntun dan kali ni korban mereka adalah Chievo.
Chievo, yang tak pernah kalah dari Milan sejak Desember 2005, telah memenangkan tiga dari empat pertandingan Serie A mereka dan telah mengancam sejak menit awal babak pertama melalui sepakan gelandang Valter Birsa dari luar kotak penalti.
Sesaat setelahnya, tandukan Antonio Floro Flores mampu dipatahkan oleh kiper muda Milan Gianluigi Donnarumma, yang juga sukses melakukan penyelamatan dari usaha lain Birsa.
Saat paruh pertama tampak akan berakhir dengan skor kacamata, pemain internasional Slovakia, Juraj Kucka yang bergerak bebas di sudut area melepaskan tendangan dan bola meluncur deras ke sudut atas gawang yang dijaga Stefano Sorrentino untuk membawa Milan unggul 0-1.
Hanya butuh waktu 60 detik usai jeda bagi skuat Vincenzo Montella untuk menggandakan keunggulannya. Giacomo Bonaventura mengirim umpan matang kepada M’Baye Niang dari sudut area penalti dan pemain berkebangsaan Prancis ini tak menyia-nyiakan kesempatan melalui tembakan rendahnya ke arah sudut bawah gawang lawan.
Donnarumma lagi-lagi menggagalkan usaha Chievo untuk mengejar ketertinggalan dengan menepis upaya yang datang dari Ivan Radovanovic sebelum kerjasama Gianluca Lapadula dan Niang yang hampir menambah pundi-pundi gol untuk tim tamu.
Chievo sempat mencetak gol hiburan melalui tendangan bebas Birsa di menit 76 menyusul pelanggaran yang dilakukan oleh Gabriel Paletta terhadap Flores sebelum gol bunuh diri Dario Danielli di masa injury timemengubah skor menjadi 1-3 untuk keunggulan Rossoneriakhirnya bertahan hingga peluit panjang berbunyi.
Dengan hasil ini, AC Milan sukses naik ke peringkat tiga klasmen sementara dengan poin 16, tertinggal 5 poin dari pimpinan sementara Juventus. Sementara Chievo harus rela turun satu strip ke posisi enam.
Artikel Tag: Gianluigi Donnarumma, Mbaye Niang, Gianluca Lapadula, Juraj Kucka, Giacomo Bonaventurra, Varter Birsa, Stefano Sorrentino, Vincenzo Montella, AC Milan, Chievo, Serie A, Juventus
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-italia-menang-di-kandang-chievo-ac-milan-perpanjang-rekor-tak-terkalahkan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini