Berita Liga Inggris: Turnamen Ini Akan Bantu Persiapan Liverpool untuk Musim Depan
Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Simon Mignolet percaya keikutsertaan Liverpool di Premier League Asia Trophy musim panas ini akan sangat membantu persiapan mereka untuk mengarungi musim depan. Di turnamen itu, The Reds akan menghadapi Crystal Palace, Leicester City dan West Bromwich Albion.
Mignolet yakin tuntutan suhu dan zona waktu yang berbeda di Hong Kong, akan bermanfaat bagi Liverpool saat mereka beraksi di pertandingan kompetitif pada bulan Agustus.
“Anda harus menyesuaikan diri dengan perbedaan waktu dan panas, itu akan membantu persiapan kami,” kata pemain berpaspor Belgia itu kepada Premier League Productions.
“Kami akan bermain melawan tim Premier League dan tidak ada cara yang lebih baik untuk mempersiapkan Premier League dari bermain melawan tim yang tampil di dalamnya. Itu akan memberi kami dasar yang baik untuk memulai tahun depan dengan cara yang baik.”
Ini akan menjadi pra musim kelima Mignolet bersama Liverpool dan ketiga kalinya ke Asia, eks kiper Sunderland itu tahu persis apa yang dapat diharapkan dari para pendukung The Reds di wilayah tersebut.
“Itu selalu sama. Cara kami disambut di sana memang brilian, penggemar begitu hebat,” lanjut pemain ber No.22.
“Saat kami sampai di bandara, ada ribuan penggemar yang menunggu kami untuk menghibur kami. Selalu sangat menyenangkan untuk pergi ke Asia dan melihat begitu banyaknya dukungan yang klub dapatkan di sana. Kemudian Anda melihat seberapa besar klub dan tim apa yang Anda wakili.”
“Sangat menyenangkan untuk kembali ke sana lagi di tahun ini di Premier League Asia Trophy - ini adalah cara yang baik untuk mempersiapkan musim.”
Dengan banyaknya pemain berkualitas, Liverpool menjadi tim favorit untuk memenangkan Premier League Asia Trophy untuk tahun ini.
Artikel Tag: Liverpool, Premier League Asia Trophy, Simon Mignolet
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-turnamen-ini-akan-bantu-persiapan-liverpool-untuk-musim-depan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini