Berita Liga Inggris: Dier Heran Status Top Skor Premier League Gagal Bawa Harry Kane Masuk Nominasi Ballon d'Or

Penulis: Ardha
Kamis 27 Okt 2016, 13:50 WIB
Berita Liga Inggris: Dier Heran Status Top Skor Premier League Gagal Bawa Harry Kane Masuk Nominasi Ballon d'Or

Harry dan Dier (getty images)

Ligaolahraga.com -

Liga Olahraga - Berita Liga Inggris - Eric Dier menyatakan rasa kurang puasnya terkait nominasi peraih Ballon d'Or yang dikeluarkan oleh Majalah France beberapa waktu lalu. Dalam ketidakpuasannya ia menyoroti tidak masuknya triker Tottenham Hotspur Harry Kane dalam nominasi tersebut.

Padahal menurut sang gelandang ini sang koleganya di Spur ini mengalami penyampaian fantastis musim lalu. Dimana Kane mencetak 25 gol musim lalu untuk menyelesaikan kompetisi Premier League sebagai pencetak gol terbanyak.

Justru hal itu cukup mengagetkan dengan masuknya penyerang Leicester City Jamie Vardy dan Manchester City Sergio Aguero masuk ke dalam nominasi itu, kendati mencetak gol lebih sedikit dari Kane di musim 2015/16.

Meski disayangkan, namun pemain muda ini tetap bisa menerima apapun hal itu terlebih nominasi ini sudah diumumkan.

"Memang Leicester menang Premier League namun kalian tidak boleh lupa dengan pencapaian hebat Harry musim lalu," ujar Diel dilansir London Evening Standard.

“Dia memiliki musim yang fantastis. Menjadi pencetak gol terbanyak di liga setelah menjalani awal musim yang lambat tentunya hal ini adalah prestasi yang gemilang,"

Sebelumnya beberapa bintang Premier League seperti Jamie Vardy, Riyad Mahrez, Hugo Lloris, Kevin de Bruyne, Dimitri Payet, Zlatan Ibrahimovic, dan Paul Pogba, masuk dalam daftar nominasi pemain terbaik dunia, yang belum lama ini dirilis oleh France Football.

"Dia seharusnya ada dalam daftar itu, meskipun saya yakin dia tidak terlalu peduli tentang hal itu. Kami memiliki banyak pemain yang bisa masuk nominasi di masa mendatang jika mereka ingin. Ini hanyalah masalah kerja keras dan berusaha meningkatkan performa,” tandas Dier.     

Artikel Tag: Ballon d'Or 2016, Tottenham Hotspur, Eric Dier, Harry Kane

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-dier-heran-status-top-skor-premier-league-gagal-bawa-harry-kane-masuk-nominasi-ballon-dor
1208  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini