Berita Liga Dunia: Legenda Real Madrid Tertarik Latih Klub Australia

Penulis: Ardha
Senin 05 Des 2016, 17:48 WIB
Berita Liga Dunia: Legenda Real Madrid Tertarik Latih Klub Australia

Roberto Carlos (getty images)

Ligaolahraga.com -

Liga Olahraga - Berita Liga Dunia - Legenda Real Madrid dan tim nasinal Brasil, Roberto Carlos, tertarik untuk meneruskan karier kepelatihannya bersama salah satu klub dari Liga Australia, A-League.

Saat ini belum ada konfirmasi resmi klub mana yang akan ditukangi Carlos. Namun, indikasi dirinya serius untuk melatih salah satu klub Australia terjawab setelah ia dikonfirmasi oleh harian Omnisport.

Mantan pemain Inter Milan ini masih mengganggur usai tidak melanjutkan lagi masa baktinya di klub Indian Super League, Delhi Dynamos.

Sebelum di Delhi, Roberto Carlos sempat menangani Akhisar Belediyespor dan Sivasspor di Turki. Dan sempat bekerja di Anzhi Makhachkala.

"Kenapa tidak? Apapun kemungkinan besar itu bisa terjadi di sepak bola. Ini tentunya jadi pengalaman baru saya," ujarnya dinukil dari soccerway.

Carlos, yang saat ini menjabat sebagai duta Real Madrid di Asia ingin sekali melatih klub suatu saat nanti.

"Saat ini saya sedang belajar di Madrid, tapi jika suatu hari ada kesempatan yang tepat saya pasti akan mempertimbangkannya."

"Saya ingin kembali menjadi manajer. Sekarang saya adalah seorang duta Real Madrid di Asia dan Oceania dan saya sangat senang bekerja untuk klub saya."

"Namun saya rindu sehari-hari di lapangan apalagi saya saat ini sudah memiliki lisensi kepelatihan dan ingin mengaplikasikannya di klub lain dan ingin menjadi pelatih lagi," tutupnya.

Bek kiri legendaris itu telah membela Real Madrid selama 11 tahun sebelum bermain untuk berbagai klub seperti Fenerbahce, Corinthians, Anzhi dan Delhi Dynamos.

Artikel Tag: A-League, Real Madrid, Roberto Carlos

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-dunia-legenda-real-madrid-tertarik-latih-klub-australia
1081  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini