Berita Liga Belanda: PSV Eindhoven Rilis Seragam Ketiga
LigaOlahraga - Berita Liga Belanda: Para penggemar PSV Eindhoven yang menghadiri sesi latihan pada hari Senin (22/8) melihat skuat tim pertama berjalan menuju lapangan dengan seragam latihan berwarna hijau. Dan ada yang istimewa dengan hal tersebut.
PSV akan memainkan pertandingan tandang mereka di Liga Champion dengan mengenakan seragam berwarna hijau tersebut, khususnya didesain untuk kesempatan tersebut, jika pihak lawan mengizinkan mereka melakukannya. Hal itu akan membawa kembali kenangan karena seragam berwarna hijau merujuk pada event luar biasa dalam sejarah klub di tahun 1970an dan 1980an.
PSV bermain dengan enam seragam berbeda untuk pertandingan tandang di era tersebut. Dengan logo daerah Brabant dan kerah v-neck berwarna putih, kaos hijau tersebut menampilkan percampuran yang bagus antara masa lalu dan masa sekarang. Bagian belakang kaos sepenuhnya berwarna hijau sehingga nama dan nomor pemain akan terlihat dengan jelas.
Koleksi seragam ketiga tersebut akan dijual di PSV FANstore yang berada di Philips Stadion dan via online melalui PSVFANstore.nl mulai besok (25/8) jam 10 pagi waktu setempat. Dengan membeli kaos pertandingan tersebut, kita juga akan menerima dua sleeve badge gratis, bola Liga Champions, dan respect badge UEFA, tetapi hanya pada hari Kamis.
PSV akan mengetahui lawan mereka di Liga Champion setelah undian resmi pada jam 18.00 pada hari Kamis (25/8) waktu setempat. Acara undian Liga Champion yang akan disiarkan secara langsung tersebut akan ditampilkan dalam layar besar di PSV FANstore, bersama dengan beberapa pemain PSV yang juga akan berada di sana untuk mengomentari hasil undian tersebut, seperti Luuk de Jong, Gasten Pereiro, dan Andres Guardado.
Artikel Tag: Sepak Bola, Liga Champion, PSV Eindhoven, Luuk de Jong, Andres Guardado, Gasten Pereiro
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-belanda-psv-eindhoven-rilis-seragam-ketiga
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini