Bayern Munich Tertarik Boyong Castello Lukeba dari RB Leipzig

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 16 Mar 2025, 04:45 WIB
Bayern Munich

Aksi Castello Lukeba Saat Bermain Melawan FC Heidenheim (Sumber: Luciano Lima/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Anggota dewan olahraga Bayern Munich, Max Eberl, dilaporkan tertarik untuk mendatangkan Castello Lukeba dari RB Leipzig pada bursa transfer musim panas 2025 mendatang. Lukeba bisa menjadi pelapis bagi Dayot Upamecano dan Kim Min-jae di lini belakang.

Saat ini Bayern Munich memang masih memiliki Eric Dier sebagai bek tengah, namun masa depan pemain asal Inggris itu di Allianz Arena masih belum jelas. Ada rumor yang menyebutkan bahwa dia akan dilepas oleh Bayern, dan ada juga klaim yang menyebut bahwa Die Bavarian akan mempertimbangkan untuk memperpanjang kontraknya.

Lukeba bukan pemain yang asing bagi Max Eberl, karena ia adalah sosok yang bertanggung jawab dalam mendatangkan bek berusia 22 tahun itu ke Leipzig pada musim panas 2023 yang lalu.

“Max Eberl masih memantau Castello Lukeba, yang direkrutnya ke RB Leipzig pada 2023 (dari Olympique Lyonnais). Bayern berminat pada pemain Prancis itu, tetapi Lukeba memiliki klausul pelepasan yang sangat tinggi (€90 juta pada 2025, €80 juta pada 2026, €65 juta pada 2027),” tulis laporan di laman Sky Sports.

Menurut data di laman Transfermarkt, kini Lukeba masih terikat kontrak bersama Leipzig hingga musim panas 2029 mendatang. Sejauh musim 2024/25 kali ini ia telah mencatat 23 penampilan dari semua kompetisi bersama Die Bullen dengan total waktu bermain selama 1455 menit.

Layak untuk ditunggu, apakah Bayern akan berhasil mendatangkan Lukeba?

Artikel Tag: Bayern Munich, Castello Lukeba, rb leipzig

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bayern-munich-tertarik-boyong-castello-lukeba-dari-rb-leipzig
251  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini