Baru Didatangkan dari Mainz, Pemain Anyar Everton Cedera Parah

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 25 Agu 2019, 23:30 WIB
Baru Didatangkan dari Mainz, Pemain Anyar Everton Cedera Parah

Jean-Philippe Gbamin (LiverpoolEcho)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Everton mendatangkan Jean-Philippe Gbamin dari klub Jerman, Mainz 05 untuk menggantikan Idrissa Gueye yang hengkang pada bursa transfer musim panas 2019. Namun Everton harus mendapat kabar buruk, di mana Gbamin disebut menderita cedera yang cukup parah.

Gbamin sendiri sudah absen membela Everton ketika klub sekota Liverpool itu dikalahkan tuan rumah Aston Villa dengan skor 2-0 pada laga pekan ke-3 Liga Premier Inggris, Sabtu (24/08) malam WIB. Setelah pertandingan usai, pelatih Everton, Marcos Silva mengungkapkan bahwa Gbamin terpaksa absen karena alasan cedera.

“Ini lebih serius dari yang kami harapkan dan akan memakan waktu beberapa minggu. Dalam beberapa jam, staf medis kami akan mengeluarkan pernyataan,” kata Silva kepada media.

Tak berselang lama kemudian pihak Everton menyampaikan kabar buruk, di mana Gbamin disebut menderita cedera otot paha dan membuatnya harus absen cukup lama dari lapangan hijau.

“Gelandang Jean-Philippe Gbamin telah mengalami cedera yang signifikan pada otot paha depan kanannya. Pemain berusia 23 tahun itu (Gbamin) akan menjalani penyelidikan lebih lanjut dengan staf medis Club di USM Finch Farm minggu ini,” tulis pernyataan Everton.

Sementara itu, absennya Gbamin membuat Andre Gomes memiliki peluang tampil yang lebih banyak pada awal musim ini. Musim lalu Gomes mencatat 27 penampilan di Liga Premier Inggris bersama Everton dan mencetak 1 gol.

Artikel Tag: Everton, Jean-Philippe Gbamin

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/baru-didatangkan-dari-mainz-pemain-anyar-everton-cedera-parah
2153  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini