Bangkitkan Bakat Pemain, Gian Piero Gasperini: Main Seperti Anak-anak
Berita Liga Italia: Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini meminta anak asuhnya bermain bebas seperti anak-anak, menjadikan sepak bola sebagai permainan yang menyenangkan.
Pelatih Gian Piero Gasperini dikenal sebagai pelatih yang mampu membangkitkan kemampuan terbaik anak asuhnya, khususnya pemain muda. Bahkan pemain yang sebelumnya dianggap gagal, bisa memoles kembali kemampuan terbaiknya.
Dalam sesi wawancara bersama Sky Sport Italia, sang pelatih menjelaskan bagaimana filosofi sepak bolanya bekerja. Dia mengaku fokus membuat sepakbola jadi permainan yang menyenangkan, penuh kebebasan, bermain seperti anak-anak.
“Kami tidak memiliki banyak pikiran yang berkecamuk dalam benak kami. Kami bermain seperti anak-anak, dengan rasa kebebasan.” ujar Gasperini.
“Saya tidak tahu apa yang akan terjadi di masa mendatang, tetapi kami sangat puas dengan apa yang kami lakukan saat ini, akan terus mencoba, dan berusaha untuk terus maju selama mungkin, semampu yang bisa kami lakukan.”
Gasperini membawa Atalanta dari tim yang selalu berada di zona degradasi menjadi tim yang bersaing di Liga Champions dan bahkan memenangkan trofi UEFA pertama bagi klub, dengan mengangkat Liga Europa musim lalu.
“Sepak bola punya aturan tertentu, Anda belajar untuk menang, tetapi yang terpenting adalah bagaimana cara kalah, bagaimana cara menghargai lawan Anda. Olahraga, dan khususnya sepak bola, mengajarkan Anda pelajaran yang akan Anda bawa sepanjang hidup Anda, di semua aspek kehidupan itu.”
Artikel Tag: Gian Piero Gasperini
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bangkitkan-bakat-pemain-gian-piero-gasperini-main-seperti-anak-anak
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini