Bali United Tidak Konsisten, Teco Fokus Persiapkan Tim Hadapi 7 Laga Sisa

Penulis: Dayat Huri
Senin 17 Mar 2025, 02:00 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco/foto dok Bali United

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Bali United harus terlempar dari posisi lima besar pada pekan ke-27 Liga 1 Indonesia musim 2024/2025. Mereka tertahan di peringkat ke-9 klasemen sementara dengan koleksi 40 poin yang dikumpulkan.

Kondisi itu tidak lepas dari hasil negatif yang harus mereka terima di pertandingan terakhir melawan PSBS Biak, Selasa (11/3/2025) lalu. Kekalahan 2 gol tanpa balas seakan mengulang hasil pertemuan pertama mereka di putaran pertama lalu.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco pun menjelaskan kondisi timnya yang tidak konsisten di musim ini dibandingkan musim sebelumnya. 

"Tim di musim ini tidak konsisten karena ada beberapa faktor seperti di putaran pertama bisa menang melawan klub besar, dan kadangkala melawan tim yang baru promosi seperti PSBS Biak meraih hasil kurang bagus. Kami akan memperbaiki di sisa pertandingan musim ini," kata Teco seperti dikutip dari laman resmi klub.

Tersisa 7 pertandingan yang akan dilakoni Serdadu Tridatu untuk menutup musim kompetisi tahun ini. Jika mampu meraih kemenangan seluruh pertandingan yang ada, maka 21 poin tambahan akan dikantongi Ricky Fajrin dan kawan-kawan dari raihan 40 poin saat ini.

Melihat posisi tim di papan klasemen dan persaingan ketat di papan atas, pelatih asal Brasil itu pun tidak neko-neko dengan capaian timnya pada Liga 1 musim 2024/2025 ini.

"Masih ada 7 pertandingan kedepan dan fokus kami adalah pertandingan terdekat agar bisa dapat hasil maksimal untuk perbaiki posisi di klasemen," jelas Teco.

Sebelumnya, skuat Bali United mendapat waktu libur selama tiga hari dan mulai kembali berlatih mulai Sabtu (15/3/2025). Latihan akan berlangsung selama seminggu sebelum akhirnya libur panjang menyambut Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri 2025.

Artikel Tag: Bali United, Liga 1, Teco

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bali-united-tidak-konsisten-teco-fokus-persiapkan-tim-hadapi-7-laga-sisa
311  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini