Bali United Terus Berlatih di Jeda Kompetisi, Tim Diliburkan Jelang Nyepi

Penulis: Dayat Huri
Jumat 21 Mar 2025, 07:30 WIB
Latihan Bali United di masa jeda kompetisi

Latihan Bali United di masa jeda kompetisi/foto dok Bali United

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Skuat Bali United tetap menjalani latihan di tengah jeda kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2024/2025. Sempat diliburkan selama empat usai melakoni laga terakhir kontra PSBS Biak, Selasa (11/3/2025) lalu, Serdadu Tridatu sudah kembali berlatih sejak Sabtu (15/3/2025).

Secara penampilan, Bali United memang masih belum menemukan konsistensi penampilan. Dari 27 penampilan yang sudah dilakoni, mereka baru memetik 11 kemenangan, 7 seri, dan 9 kekalahan. Koleksi 40 poin yang dikumpulkan menempatkan Ricky Fajrin dan kawan-kawan duduk di peringkat ke-9 klasemen sementara Liga 1 musim 2024/2025.

Banyak faktor yang menyebabkan kondisi tim musim ini sangat sulit mengingat silih berganti pemain harus menepi karena kondisi kebugaran hingga cedera serius.

Total ada 8 pemain hingga pekan terakhir masih menepi karena cedera dan butuh waktu untuk kembali bugar membantu Serdadu Tridatu.

Untuk dapat memastikan timnya dapat maksimal dalam menjalani 7 pertandingan sisa musim ini, Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco menjelaskan terkait rencana persiapan timnya selama masa jeda kompetisi, diantaranya menyiapkan pemain secara fisik dan taktikal.

Pada kesempatan itu, Teco juga menjelaskan terkait rencana libur latihan timnya selama libur Hari Raya Nyepi dan Hari Raya Idul Fitri.

"Kami awal fokus pada latihan fisik dan latihan masih berlangsung sampai tanggal 26 Maret nanti. Kami akan libur pada tanggal 27 Maret sampai 3 April mendatang," jelas Teco seperti dikutip dari laman resmi klub.

Sesi latihan kembali usai libur panjang akan dilakukan di awal April nanti mengingat pada 10 April 2025, Bali United akan menjamu Dewa United FC pada pekan ke-27 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Artikel Tag: Bali United, Liga 1, Teco

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bali-united-terus-berlatih-di-jeda-kompetisi-tim-diliburkan-jelang-nyepi
310  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini