Bali United Dihujani Kritikan, Dias Angga Bilang Begini
Berita Liga 1 Indonesia: Kegagalan Bali United di perempat final Piala Menpora menimbulkan kekecewaan mendalam bagi para suporter tim berjuluk Serdadu Tridatu. Sebagian suporter itu kemudian mengekspresikan kekecewaannya dengan menyampaikan kritikan keras terhadap tim kebanggaannya itu.
Sebagai kampiun Liga 1 2019, Bali United memang cukup diunggulkan untuk menggondol trofi Piala Menpora 2021. Sayang, impian itu harus pupus setelah mereka takluk lewat drama adu penalti (2-4) dari PSS Sleman.
Bek senior Bali United, Dias Angga mengakui bahwa kondisi dia dan rekan-rekannya belum 100 persen ketika berlaga di turnamen pramusim itu. Satu tahun tanpa sepak bola mengakibatkan kondisi dan mental pemain dalam tim mengalami perubahan.
"Bagi saya sangat berpengaruh dengan situasi sepak bola yang sudah lama terhenti. Tim bisa mendapatkan kembali situasi pertandingan dan kerinduan kami sebagai pemain juga bisa terpenuhi," ungkap Dias Angga seperti dilansir laman resmi klub.
Terkait banyaknya kritikan dari suporter, pemilik nomor 22 itu pun menanggapi dengan bijaksana. Baginya, sebagai atlet profesional adalah hal wajar yang terjadi ketika tim mengalami naik turunnya proses perkembangan tim.
"Menjadi seorang atlet profesional tentu akan bersanding dengan cacian dan juga pujian. Saya sebagai pemain harus menerima semua kritikan ketika gagal dan pujian yang datang ketika sukses. Terpenting adalah saat mengalami kegagalan yaitu bangkit, instropeksi diri dan harus berani memperbaiki segala sesuatu yang dirasa masih kurang untuk meraih kesuksesan di masa yang akan datang," tegas Dias Angga.
Dias Angga dan penggawa Serdadu Tridatu saat ini menjalani waktu libur dari padatnya jadwal latihan. Tim berencana akan menjalani latihan hari Sabtu (17/4) malam sesudah berbuka puasa. Mereka akan terus mematangkan persiapan jelang tampil di kompetisi resmi Liga 1 dan Piala AFC 2021.
Artikel Tag: Bali United, Piala Menpora, Dias Angga
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bali-united-dihujani-kritikan-dias-angga-bilang-begini
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini