Bali United Berharap Laga Kontra Bhayangkara FC Berlangsung Fair Play

Penulis: Dayat Huri
Sabtu 20 Apr 2024, 05:45 WIB
Para pemain Bali United percaya diri tatap laga kontra Bhayangkara FC

Para pemain Bali United percaya diri tatap laga kontra Bhayangkara FC/foto dok Bali United

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Bali United akan melakoni pertandingan kandang terakhir mereka di babak Reguler Series Liga 1 Indonesia musim 2023/2024. Pada pekan ke-32, Serdadu Tridatu dijadwalkan menjamu Bhayangkara FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (20/4) malam.

Pertandingan nanti diprediksi berlangsung menarik karena kedua tim sama-sama butuh tiga poin. Bali United butuh kemenangan di rumah untuk mengamankan posisi melaju ke babak Championship Series musim ini. Sementara Bhayangkara FC butuh kemenangan untuk memperpanjang asa keluar dari zona degradasi musim ini.

Di laga terakhir, kedua tim meraih hasil yang berbeda. Tuan rumah Serdadu Tridatu takluk dari tim penghuni dasar klasemen Persikabo 1973 dengan skor 3-2. Sementara Bhayangkara FC meraih kemenangan besar 7 gol tanpa balas terhadap tamunya Persik Kediri.

Hasil pertandingan The Guardian yang mampu menang dengan skor mencolok itu pun menuai pro kontra yang berujung laga kontroversial karena dianggap sebagai pengaturan skor atau match fixing.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco menjelaskan situasi yang mungkin bisa terjadi di sepak bola semua negara itu. Dia pun berharap pertandingan timnya dapat berlangsung lancar dan tidak ada kontroversi serta kedua tim sama-sama menjunjung azas fair play.

"Kita tahu situasi sepak bola bukan hanya di Indonesia apapun bisa terjadi. Tapi sebagai pelatih atau pemain, kami hanya berharap bisa fair di dalam lapangan. Sewaktu ada masalah, saya pikir polisi harus urus mereka dan PSSI tegas dengan pihak terkait," ujar Teco seperti dikutip dari laman resmi klub.

Pelatih asal Brasil itu menerangkan bila memang terbukti ada sesuatu di laga pekan sebelumnya yang menyelimuti calon lawannya pekan ini, maka seharusnya diproses dengan baik.

Hal itu untuk menjaga marwah sepak bola di Indonesia agar tidak tercoreng dan dilihat oleh negara lain. 

"Apalagi jika ada bukti, harus diselesaikan untuk tidak ada masalah. Sebagai pelatih atau pemain yang hidup dari sepak bola tentu berharap tidak ada masalah. Selama ini kami kerja keras di latihan untuk bisa menang di pertandingan walau kami tahu ada tiga hasil yaitu menang, imbang dan kalah dalam pertandingan. Mudah-mudahan federasi bisa menjaga sepak bola Indonesia agar tidak ada masalah ketika ada bukti itu," pungkas Teco.

Bhayangkara FC sendiri berada di peringkat ke-17 dengan mengoleksi 23 poin dari 31 pekan pertandingan di Liga 1 musim 2023/2024. Sementara Bali United tetap bertahan di peringkat ketiga dengan koleksi 52 poin dari 31 pertandingan.

Artikel Tag: Bali United, Liga 1, Teco, Bhayangkara FC

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bali-united-berharap-laga-kontra-bhayangkara-fc-berlangsung-fair-play
14592  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini