Asisten Pelatih MU Jelaskan Mengapa Para Pemain Menyukai Solskjaer
Berita Liga Premier: Asisten pelatih Manchester United, Kieran McKenna, mengungkapkan bahwa kualitas kemanusiaan Ole Gunnar Solskjaer adalah hal yang membuat para staf dan pemain United senang bekerja bersamanya.
Solskjaer mulai memanajeri United pada Desember 2018 lalu menggantikan posisi Jose Mourinho. Dibawah kepemimpinannya United mulai menunjukkan kehebatan mereka dengan tidak terkalahkan dalam 13 laga terakhir di semua kompetisi sejak pertengahan Januari lalu.
McKenna sudah menjadi staf pelatih sejak sebelum kedatangan Solskjaer, namun dia tetap dipertahankan meskipun dengan pemecatan Mourinho. Dan saat bicara dengan The Coaches Voice, McKenna menjelaskan bagaimana rasanya bekerja bersama Solskjaer.
“Ole adalah manajer yang menyenangkan untuk bekerja bersama, entah apakah itu dengan staf atau pelatih, terutama karena dia memiliki kualitas kemanusiaan yang fantastis dan dia percaya pada pemain-pemainnya,” kata Solskjaer.
“Dia membuat mereka mampu mengekspresikan diri dan berkembang dengan baik dalam peran mereka.
“Saya pikir dia adalah orang yang memiliki koneksi dan kecocokan yang sangat kuat dengan klub, tapi dia juga modern dalam pemikirannya, dan ingin menerapkan ide-ide baru dan membawa klub maju kedepan. Jadi untuk saat ini, adalah hal yang menyenangkan bisa menjadi bagian dari itu.”
United saat ini tengah berjuang untuk finish di posisi 4 besar Liga Premier. Dan paska kemenangan atas Sheffield pada Rabu (24/6) United kini berada di posisi ke-5 klasemen sementara, terpaut 2 poin dari Chelsea yang berada di posisi ke-4.
Artikel Tag: Kieran McKenna, Manchester United, Ole Gunnnar Solskjaer
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/asisten-pelatih-mu-jelaskan-mengapa-para-pemain-menyukai-solskjaer
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini