Asal Harganya Oke, Manchester United Siap Lepas Rasmus Hojlund

Rasmus Hojlund. (Foto: Martin Rickett/PA Images)
Berita Transfer: Manchester United dikabarkan siap melepas Rasmus Hojlund ke klub lain sebagai bagian dari rencana klub untuk melakukan perombakan besar dalam skuat.
Dilansir dari ESPN, Manchester United dikabarkan siap melepas Rasmus Hojlund jika menerima tawaran yang sesuai, baik pada jendela transfer Januari ini maupun di akhir musim. Pemain berusia 21 tahun asal Denmark itu direkrut dari Atalanta pada musim panas 2023 dengan nilai transfer £72 juta, namun masa depannya di Old Trafford kini menjadi bahan spekulasi.
Ketertarikan Klub-Klub Besar
Hojlund mencatatkan 16 gol dalam 43 pertandingan pada musim debutnya, termasuk 10 gol di Premier League. Namun, performanya mengalami penurunan signifikan dalam beberapa bulan terakhir. Meski penampilannya kurang konsisten, namun ia telah menarik perhatian klub-klub seperti AC Milan, Juventus, dan beberapa tim Bundesliga yang mungkin akan mencoba memboyongnya.
Masalah Performa dan Fisik
Penyerang muda ini kesulitan menunjukkan kemampuan dasar sebagai penyerang tengah, seperti menahan bola dengan baik dan menciptakan peluang. Dalam kemenangan tipis melawan Fulham, Hojlund tampil mengecewakan, kehilangan penguasaan bola 11 kali dalam 58 menit tanpa satu pun tembakan. Kemampuannya dalam duel fisik juga menjadi perhatian, dengan hanya memenangkan dua dari 10 duel dalam laga tersebut.
Peluang dan Tantangan di Old Trafford
Dengan hanya mencetak dua gol dalam 18 penampilan liga musim ini, Hojlund dinilai gagal memenuhi ekspektasi sebagai pemain dengan harga mahal. Kurangnya chemistry dengan rekan setim turut memperburuk situasi, membuat serangan United terputus-putus. Meski demikian, manajer Ruben Amorim berharap potensi besar Hojlund masih bisa dimaksimalkan. Lima bulan ke depan akan menjadi periode krusial untuk menentukan apakah sang striker akan tetap menjadi bagian dari rencana United atau digantikan oleh penyerang lain.
Artikel Tag: Rasmus Hojlund, Manchester United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/asal-harganya-oke-manchester-united-siap-lepas-rasmus-hojlund
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini