Arsenal Jadikan Rafael Leao Target Ideal untuk Musim Panas

Penulis: Fery Andriyansyah
Kamis 10 Apr 2025, 22:00 WIB
Arsenal membidik winger AC Milan, Rafael Leao

Arsenal membidik winger AC Milan, Rafael Leao. (Foto: Marco Luzzani/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Arsenal dikabarkan telah menetapkan bintang AC Milan, Rafael Leao, sebagai target utama mereka di bursa transfer musim panas mendatang. Manajer Mikel Arteta disebut sangat ingin memperkuat skuadnya demi meraih gelar Premier League yang selama ini belum ia capai.

Kemenangan sensasional 3-0 atas Real Madrid di leg pertama perempat final Liga Champions menjadi malam Eropa terbaik dalam sejarah Emirates Stadium. Arsenal kini difavoritkan lolos ke semifinal dan kemungkinan besar akan menghadapi Paris Saint-Germain, yang menang 3-1 atas Aston Villa.

Meski sukses di Eropa, Mikel Arteta masih kecewa dengan performa tim di Premier League. The Gunners kini tertinggal 11 poin dari Liverpool di puncak klasemen dan kemungkinan akan finis di posisi kedua untuk musim ketiga berturut-turut.

Laporan dari Fichajes menyebut bahwa Arteta ingin membenahi kelemahan timnya, dan Rafael Leao dianggap sebagai sosok ideal untuk menambah kekuatan lini serang. Meski klausul rilis pemain Portugal itu melebihi £85 juta, Arsenal diyakini siap berinvestasi besar demi memperbaiki produktivitas gol.

Arsenal baru mencetak 56 gol di Premier League, jauh tertinggal dari Liverpool yang mencatatkan 72 gol. Kritik pun mengarah pada performa Kai Havertz, yang dianggap kurang tajam sebagai striker utama. Namun, masalah utama The Gunners diyakini terletak pada kreativitas. Data expected goals (xG) mereka hanya 48,5 — yang ke-7 terbaik di liga. Penambahan pemain kreatif seperti Leao bisa menjadi solusi.

Meski hanya mencetak 10 gol dalam 43 pertandingan musim ini, kontribusi Leao tak bisa diukur dari statistik semata. Pemain berusia 25 tahun itu dikenal sebagai dribbler ulung yang mampu menembus pertahanan lawan dengan kecepatan dan kekuatan fisiknya. Kehadiran Leao akan memberi opsi baru di sisi kiri serangan dan menjadi pesaing kuat bagi Gabriel Martinelli. Selain itu, Arteta tak perlu lagi memainkan pemain seperti Mikel Merino di lini depan ketika tim dilanda krisis cedera.

Cedera yang menimpa pemain-pemain kunci seperti Bukayo Saka, Gabriel Jesus, dan Havertz musim ini sangat memengaruhi performa Arsenal. Dengan skuad yang lebih dalam dan kedatangan pemain sekelas Rafael Leao, peluang The Gunners untuk merebut gelar di musim 2025-26 terbuka lebar.

Artikel Tag: Rafael Leao, AC Milan, Arsenal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/arsenal-jadikan-rafael-leao-target-ideal-untuk-musim-panas
388  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini