Arne Slot Bidik Sejarah, Liverpool Berburu Rekor Clean Sheet

Penulis: Depe Ptr
Sabtu 28 Sep 2024, 19:19 WIB
Arne Slot Bidik Sejarah, Liverpool Berburu Rekor Clean Sheet

Arne Slot via gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Liverpool di bawah asuhan Arne Slot berpeluang mencetak sejarah baru saat menghadapi Wolverhampton Wanderers pada Sabtu ini (28/09).

Pertahanan kokoh The Reds menjadi sorotan, karena jika berhasil mencatatkan clean sheet dalam laga yang berlangsung malam ini, mereka hanya akan kebobolan satu gol dari enam pertandingan pembuka di Premier League musim 2024-25. Prestasi ini belum pernah diraih sebelumnya dalam sejarah klub.

Bukan hanya catatan kebobolan yang jadi perhatian, Slot sendiri berpeluang menjadi manajer Liverpool pertama yang memenangkan tiga laga tandang pertamanya di liga. Setelah sukses menaklukkan Ipswich Town dan Manchester United, kemenangan di Molineux akan menempatkan Slot di buku sejarah klub sebagai salah satu manajer dengan start terbaik.

Arne Slot juga bisa menorehkan prestasi luar biasa sebagai pelatih Liverpool pertama sejak Tom Watson pada tahun 1896 yang berhasil meraih enam kemenangan dari tujuh pertandingan pembuka musim. The Reds kini mengincar tiga kemenangan tandang beruntun di awal musim Premier League, sebuah prestasi yang terakhir kali mereka capai pada musim 2019-20.

Sementara itu, sejarah pertemuan Liverpool dengan Wolverhampton juga menguntungkan. Dari 15 laga terakhir di liga, The Reds berhasil menang 14 kali, mencetak 35 gol dari total 44 gol yang tercipta. Mereka juga sukses meraih dua kemenangan atas Wolves dalam enam dari tujuh musim terakhir.

Dengan rekor pertahanan yang kuat dan catatan impresif melawan Wolves, The Reds siap mengukir lebih banyak sejarah di Molineux Stadium.

Artikel Tag: Arne Slot, Premier League, Liverpool

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/arne-slot-bidik-sejarah-liverpool-berburu-rekor-clean-sheet
171  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini