Antonio Casssano Umumkan untuk Pensiun (Lagi) dari Sepak Bola

Penulis: Rei Darius
Sabtu 13 Okt 2018, 20:45 WIB
Antonio Casssano Umumkan untuk Pensiun (Lagi) dari Sepak Bola

Cassano umumkan pensiun lagi dari sepak bola (Image: Steve Mitchell)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Eks penyerang tim nasional Italia, Antonio Cassano, telah mengumumkan untuk pensiun dari dunia sepak bola hanya berselang sepekan setelah bergabung dengan klub Serie C, Virtus Entella.

Eks pemain AS Roma, AC Milan, Real Madrid dan Inter Milan ini sudah tidak dikontrak klub sejak masa singkatnya berlatih pramusim bersama Hellas Verona di tahun 2017 lalu, dan terakhir kali bermain di pertandingan resmi adalah pada Mei 2016 untuk Sampdoria.

Cassano, yang telah mencatatkan 39 caps bersama timnas Italia, sepakat untuk berlatih dengan Entella tanpa menandatangani kontrak, namun sang pria berusia 36 tahun itu telah mengumumkan keputusannya untuk menyudahi kariernya sebagai pesepak bola selama-lamanya.

Dalam sebuah pernyataan yang dirilis via reporter Pierluigi Pardo, Cassano berkata: "Setelah beberapa hari terakhir berlatih, saya menyadari bahwa saya tidak lagi memiliki mentalitas untuk bisa berlatih secara konsisten. Demi bermain sepak bola, Anda memerlukan hasrat dan talenta, namun yang terpenting adalah tekad dan saat ini saya harus memprioritaskan hal lain.

"Kini paruh kedua dalam hidup saya sudah dimulai. Saya penasaran dan sangat ingin untuk membuktikan diri kepada diri sendiri bahwa saya masih bisa melakukan hal-hal baik meski tanpa bantuan dari kaki saya."

Cassano sebelumnya pernah mengumumkan masa pensiunnya pada tahun lalu setelah berlatih beberapa pekan bersama Verona di Serie A namun langsung dibatalkan beberapa jam setelahnya. Kemudian pada bulan Agustus lalu menyatakan bahwa dirinya masih merasa bugar dan bisa bermain untuk bertahun-tahun di kompetisi resmi.

Artikel Tag: Antonio Cassano, Virtus Entella, Hellas Verona, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/antonio-casssano-umumkan-untuk-pensiun-lagi-dari-sepak-bola
953  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini