Anthony Martial Sampaikan Salam Perpisahan Pada Manchester United

Penulis: Demos Why
Selasa 28 Mei 2024, 07:32 WIB
Anthony Martial.

Anthony Martial. (Foto: Martin Rickett/PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Anthony Martial mengucapkan salam perpisahan yang emosional kepada Manchester United setelah memastikan masa baktinya selama sembilan tahun di Old Trafford telah berakhir.

Anthony Martial bergabung dengan Manchester United dalam transfe senilai £36 juta dari Monaco pada September 2015, namun belum pernah bermain untuk tim senior sejak Desember setelah menjalani operasi pangkal paha dan kepergiannya sudah diprediksi sebelumnya.

Dalam sebuah pernyataan di akun Instagram resminya, ia mengatakan: “Dengan penuh emosi, saya menulis kepada Anda hari ini untuk mengucapkan selamat tinggal. Setelah sembilan tahun yang luar biasa di klub, kini saatnya bagi saya untuk membuka lembaran baru dalam karier saya."

“Sejak saya tiba pada tahun 2015, saya mendapatkan kehormatan luar biasa untuk mengenakan seragam ini dan bermain di depan Anda, para pendukung terbaik di dunia! Anda telah menjadi pendukung yang tak tergoyahkan, melalui masa-masa indah dan sulit."

“Semangat dan kesetiaan Anda telah menjadi sumber motivasi bagi saya."

“Saya ingin mengucapkan terima kasih dari lubuk hati saya yang terdalam untuk semua yang telah Anda lakukan untuk saya. Lagu-lagu Anda, semangat Anda dan cinta Anda kepada klub adalah kenangan yang akan selalu terukir di hati saya."

“Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua rekan setim, staf teknis dan semua anggota klub yang telah saya temui selama sembilan tahun di sini. Saya bangga bisa berbagi pengalaman ini dengan Anda."

“Manchester United akan selalu ada di hati saya. Klub ini telah meninggalkan jejak dalam karier saya dan menawarkan saya kesempatan luar biasa untuk bermain di depan Anda.

“Saya akan pergi untuk menghadapi tantangan baru, saya akan selalu menjadi seorang Setan Merah dan saya akan terus mengikuti hasil-hasil klub dengan penuh semangat.

“Sekali lagi terima kasih untuk semuanya dan sampai jumpa lagi. Dengan segenap cinta saya, Anthony Martial.”

Artikel Tag: Anthony Martial, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/anthony-martial-sampaikan-salam-perpisahan-pada-manchester-united
704  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini