Ansu Fati dan Samuel Umtiti Kembali Berlatih Bersama Barcelona

Penulis: Rei Darius
Rabu 03 Jun 2020, 19:30 WIB
Ansu Fati dan Samuel Umtiti Kembali Berlatih Bersama Barcelona

Ansu Fati sudah kembali berlatih bersama Barcelona (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Barcelona mendapatkan dorongan positif menjelang kembalinya La Liga setelah Ansu Fati dan Samuel Umtiti sudah kembali berlatih penuh, berdasarkan warta yang dirilis oleh Marca.

Baik Samuel Umtiti maupun Ansu Fati harus berlatih secara terpisah karena cedera masing-masing yang mereka alami, selagi para pemain lain dalam skuat asuhan Quique Setien sudah kembali berlatih penuh, menjelang kembalinya La Liga.

Umtiti memang mengalami periode yang buruk selama 18 bulan terakhir karena dihadapkan oleh permasalahan lutut yang awet hingga mengurangi jumlah penampilannya secara signifikan di tim utama Barcelona.

Sang bek tengah tim nasional Prancis itu mengalami cedera pada hari pertama latihan Barcelona setelah penangguhan karena pandemi virus corona pada bulan lalu, namun proses pemulihannya yang berlangsung singkat membuatnya bisa masuk dalam skuat untuk pertandingan perdana Barcelona, ketika menghadapi Real Mallorca pada tanggal 13 Juni mendatang.

Cedera Ansu Fati jauh lebih ringan ketimbang Umtiti, namun klub memutuskan untuk tidak membebaninya dengan porsi latihan yang lebih berat pada bulan lalu, demi menjaga kebugarannya menjelang kembalinya La Liga.

Berkebalikan dengan Umtiti yang melalui musim ini dengan keterpurukan karena kerap dilanda cedera. Bagi Ansu Fati, musim ini adalah suatu mimpi yang menjadi kenyataan setelah mendapatkan kesempatan untuk tampil bersama tim senior Barcelona.

Sang penyerang berusia 17 tahun itu menahbiskan diri sebagai pencetak gol termuda untuk Barcelona di La Liga dan Liga Champions pada musim ini.

Artikel Tag: ansu fati, Barcelona, Samuel Umtiti

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ansu-fati-dan-samuel-umtiti-kembali-berlatih-bersama-barcelona
1228  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini