Amarah Simone Inzaghi Meledak: Saya Tidak Mau Tambahan Waktu

Penulis: Uphit Kratos
Jumat 25 Apr 2025, 00:30 WIB
Simone Inzaghi

Simone Inzaghi

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Amarah pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi meledak di menit akhir laga melawan AC Milan: 'Saya tidak mau waktu tambahan, Anda tidak akan mempermainkan saya.'

Inter Milan harus mengucapkan selamat tinggal pada impian treble. Mereka baru saja menderita kekalahan 3-0 melawan rival sekota, AC Milan di leg kedua babak semifinal Coppa Italia, dan kini mereka resmi tersingkir dari kompetisi.

Pelatih Simone Inzaghi tampak marah di pinggir lapangan di menit-menit akhir pertandingan. Dia bahkan terlihat mendesak wasit dan ofisial keempat untuk tidak memberikan waktu tambahan setelah menit ke-90.

Canale 5 menunjukkan video pelatih Italia itu marah dan berteriak kepada ofisial keempat: "Saya tidak mau waktu tambahan, Anda tidak akan mengganggu saya."

Akhirnya tidak ada waktu tambahan di San Siro. Ketika itu wasit Daniele Doveri meniup peluit akhir, beberapa detik setelah menit ke-90, yang juga mengakhiri ambisi mereka untuk meraih treble di musim ini

"Kami turut prihatin dengan para penggemar kami, yang sekali lagi hadir dalam jumlah besar malam ini. Itulah sepak bola, Anda harus memberi penghargaan kepada Milan.” ujar Inzaghi setelah pertandingan.

“Ada penyesalan di babak pertama, karena berdasarkan apa yang kami ciptakan, kami seharusnya pantas mendapatkan lebih. Di babak kedua, kami kebobolan dari tendangan sudut, dan keberuntungan juga tidak sepenuhnya berpihak pada kami.”

“Setelah itu, kami tidak banyak melakukan hal yang sama seperti di babak pertama. Tentu saja [saya khawatir], kami tidak terbiasa kalah dua kali berturut-turut.

Artikel Tag: Simone Inzaghi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/amarah-simone-inzaghi-meledak-saya-tidak-mau-tambahan-waktu
274  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini