Allan Saint-Maximin Merapat ke Napoli dengan Status Pinjaman

Napoli dilaporkan sukses mendapatkan tanda tangan Allan Saint-Maximin, yang bakal dipinjam dari Al Ahli hingga berakhirnya musim 2024/25 / via Getty Images
Berita Serie A: Dua hari sebelum ditutupnya bursa transfer musim dingin, Napoli kedatangan pemain baru pengganti Khvicha Kvaratskhelia. Dia adalah winger asal Prancis yaitu Allan Saint-Maximin.
Seperti diketahui, Napoli baru saja melepas Khvicha Kvaratskhelia ke PSG Januari ini dengan nilai transfer mencapai 70 juta Euro (Rp 1,1 triliun).
Untuk menggantikan pemain asal Georgia tersebut, Il Partenopei tadinya mengincar dua nama yaitu Alejandro Garnacho (Manchester United) serta Karim Adeyemi (Borussia Dortmund).
Namun pengejaran untuk dua nama ini tak membuahkan hasil dan tim asuhan Antonio Conte akhirnya harus beralih ke target lain.
Dilaporkan oleh jurnalis kondang Fabrizio Romano, pilihan Il Partenopei akhirnya jatuh kepada Allan Saint-Maximin.
Tim Naples Biru sudah mencapai kesepakatan dengan Al Ahli selaku klub pemilik Saint-Maximin, untuk meminjam sang winger selama enam bulan hingga 30 Juni 2025. Tidak ada opsi permanen dalam klausa peminjaman ini.
Napoli mengeluarkan uang antara 3-4 juta Euro untuk menuntaskan peminjaman Saint-Maximin. Sang pemain pun juga harus mengakhiri masa peminjamannya lebih dini dengan klub asal Turki yaitu Fenerbahce, yang sebenarnya baru meminjam Saint-Maximin di awal musim 2024/25.
Berusia 28 tahun, Saint-Maximin telah membela sejumlah klub seperti AS Monaco, OGC Nice dan Newcastle United.
Besar bersama Newcastle, ia pindah ke Al Ahli pada musim panas dua tahun silam dengan nilai transfer sebesar 27,2 juta Euro (Rp 459 miliar).
Artikel Tag: Allan Saint-Maximin, Napoli, Al-Ahli
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/allan-saint-maximin-merapat-ke-napoli-dengan-status-pinjaman
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini