Alan Shearer Peringatkan Arsenal soal Harga Pemain di Musim Panas

Penulis: Fery Andriyansyah
Sabtu 01 Mar 2025, 01:00 WIB
Alan Shearer menyoroti kebutuhan Arsenal akan striker baru

Alan Shearer menyoroti kebutuhan Arsenal akan striker baru. (Foto: Chris Brunskill/Fantasista/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Legenda Premier League, Alan Shearer, memperingatkan Arsenal bahwa mereka akan dikenakan harga selangit dalam upaya merekrut striker baru pada bursa transfer musim panas mendatang.

Cedera yang menimpa Gabriel Jesus dan Kai Havertz telah menghambat perjalanan Arsenal musim ini. Keputusan klub untuk tidak merekrut penyerang baru pada Januari kini menjadi bumerang, terutama setelah hasil buruk melawan West Ham dan Nottingham Forest yang mengubur harapan mereka dalam perebutan gelar juara.

Dengan minimnya opsi di lini depan, The Gunners hampir dipastikan akan mendatangkan penyerang pada musim panas nanti. Beberapa nama yang dikaitkan dengan mereka adalah Alexander Isak (Newcastle United), Ollie Watkins (Aston Villa), dan Benjamin Sesko (RB Leipzig).

Namun, Alan Shearer menilai bahwa Arsenal berada dalam posisi yang kurang menguntungkan karena kebutuhan mereka terhadap striker sudah terlalu jelas, yang berarti klub penjual bisa menaikkan harga setinggi mungkin. "Siapa pun yang mereka incar, Arsenal akan dikenakan harga mahal, karena semua orang tahu mereka sangat membutuhkan striker," ujar Shearer kepada Betfair.

Shearer juga menyoroti keputusan Arsenal yang tidak mendatangkan striker sejak awal musim sebagai kesalahan fatal. Ia yakin kegagalan mereka dalam perburuan gelar musim ini disebabkan oleh kurangnya opsi tajam di lini depan. "Sekitar sebulan atau tiga minggu lalu, Arsenal masih memiliki secercah harapan untuk menekan Liverpool. Namun, mereka gagal memanfaatkannya."

Mantan striker Newcastle itu menegaskan bahwa sejak awal musim, ia sudah memprediksi The Gunners tidak akan bisa bersaing jika tidak memiliki striker berkualitas dunia. "Saya sudah mengatakan sejak pekan pertama bahwa jika Arsenal mendatangkan striker, saya akan menjagokan mereka untuk juara. Jika tidak, maka mereka akan gagal. Dan itu terbukti."

"Cedera dan kurangnya striker telah merugikan Arsenal. Ketika mereka benar-benar membutuhkannya, mereka tidak memiliki cukup daya gedor. Melawan Nottingham Forest, mereka hanya mencatat satu tembakan tepat sasaran, itu pun dari bola mati."

Shearer juga mempertanyakan apakah Arsenal gagal mendapatkan striker karena keterbatasan dana atau karena Mikel Arteta memang tidak ingin menambah pemain di posisi tersebut. "Entah mereka tidak bisa mendapatkan striker atau Arteta memang tidak menginginkannya, tapi yang jelas Arsenal telah melakukan kesalahan besar dalam keputusan ini."

Artikel Tag: Alan Shearer, Arsenal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/alan-shearer-peringatkan-arsenal-soal-harga-pemain-di-musim-panas
276  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini