Alan Hutton Klaim Celtic Bisa Selamatkan Karier Donny van de Beek
Berita Transfer: Mantan bek Rangers, Alan Hutton, memberikan dukungan bagi Donny van de Beek untuk meninggalkan Manchester United dan beragabung dengan Glasgow Celtic. Hutton mengklaim Celtic akan mampu menyelamatkan karier Van de Beek yang terpuruk dalam beberapa musim terakhir di Old Trafford.
Setelah melalui masa-masa sulit di Manchester United dalam beberapa musim terakhir, belum lama ini Donny van de Beek dikabarkan tengah menjadi incaran Glasgow Celtic. Sang pemain sendiri dikabarkan telah membuka peluang untuk merumput di Parkhead.
Menanggapi kabar tersebut, Alan Hutton memberikan dukungannya. Hutton menilai Celtic akan mampu mengembalikan sekaligus menyelamatkan karier pemain asal Belanda tersebut. Namun di sisi lain, Hutton meragukan transfer itu bisa terwujud terutama karena gaji Van de Beek yang dianggap masih terlalu tinggi bagi klub sekelas Celtic.
"Dia adalah seorang pemain yang punya talenta dan hal itu belum sepenuhnya berhasil baginya di Premier League," ujar Hutton kepada Football Insider.
"Dia masih memiliki banyak pertandingan sepak bola di depannya. Jika Celtic bisa mendapatkannya, saya pikir itu akan menjadi perekrutan yang luar biasa."
"Dia sangat bertalenta, telah bermain di level tinggi sepanjang kariernya, berkembang di Ajax. Dia baru saja menjalani beberapa musim yang sulit dan dia mungkin hanya membutuhkan pelukan, sesuatu yang mungkin akan dilakukan oleh Brendan [Rodgers - pelatih Celtic]."
"Faktor besar di sini adalah gaji, dia mungkin masih memiliki dua atau tiga tahun tersisa di Man United dengan bayaran £100 ribu per minggu."
"Untuk seorang pria yang memiliki beberapa musim yang sulit, bermain di Liga Champions, di depan 50.000 penggemar, memenangkan banyak hal, itu bisa memacunya ke level berikutnya yang dia butuhkan."
"Akan sulit untuk melewati batas tersebut, saya pikir dia akan membutuhkan banyak hal untuk meyakini transfer ini harus dilakukan."
Artikel Tag: Donny Van De Beek, Manchester United, Glasgow Celtic, Alan Hutton
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/alan-hutton-klaim-celtic-bisa-selamatkan-karier-donny-van-de-beek
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini