Alami Cedera Lawan Bosnia, Chris Fuhrich Diprediksi Absen Hingga Tiga Minggu

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 13 Okt 2024, 18:00 WIB
Chris Fuhrich

Chris Fuhrich (Sumber: Alexander Hassenstein/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Winger Timnas Jerman, Chris Fuhrich, mengalami cedera robekan serat otot minor di area adductor saat membela Der Panzer melawan Bosnia & Herzegovina pada laga lanjutan UEFA Nations League 2024/25 di Stadium ‘Bilino Polje’, Sabtu (12/10) dini hari WIB.

Dalam laga yang dimenangi Timnas Jerman dengan skor 1-2 tersebut, Chris Fuhrich bermain sebagai pengganti dan masuk ke lapangan pada menit ke-82 untuk menggantikan winger Serge Gnabry. Akan tetapi, ia tidak bisa bermain maksimal pada laga itu dan setelah pertandingan baru diketahui bahwa pemain berusia 26 tahun itu mengalami cedera otot.

Kini Fuhrich harus meninggalkan kamp pelatihan Jerman untuk kembali ke VfB Stuttgart, dan ia pun dipastikan tidak akan tersedia saat Der Panzer melawan Timnas Belanda di Allianz Arena, Selasa (15/10) dini hari WIB.

Menurut informasi di laman resmi VfB Stuttgart, Fuhrich akan absen sekitar dua hingga tiga minggu ke depan untuk menyembuhkan cederanya tersebut. Tentu ini menjadi pukulan bagi Fuhrich, yang kini sedang berjuang untuk menemukan performa terbaiknya di lapangan.

Sejauh musim 2024/25 ini pemain kelahiran Castrop-Rauxel, Jerman, itu gagal mencetak gol atau pun assist untuk Stuttgart, dari total sepuluh penampilannya di semua kompetisi dengan waktu bermain secara keseluruhan adalah 440 menit.

Sementara itu, di level internasional Chris Fuhrich juga gagal mencetak satu gol pun untuk Timnas Jerman dari total tujuh caps yang ia dapatkan sejak menjalani debut di level senior pada 2021 yang lalu.

Artikel Tag: Chris Fuhrich, Timnas Jerman, vfb stuttgart

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/alami-cedera-lawan-bosnia-chris-fuhrich-diprediksi-absen-hingga-tiga-minggu
242  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini