Akhir Perjalanan Hengki Ardiles bersama Semen Padang FC
Berita Liga 1 Indonesia: Dipastikan kembali berlaga di Liga 1 Indonesia musim depan, Semen Padang FC resmi melepas kapten timnya, Hengki Ardiles. Usianya yang sudah menginjak 37 tahun disinyalir sebagai alasan utamanya.
Selain Hengki, beberapa pemain lain yang juga dipastikan tidak mendapat perpanjangan kontrak dari manajemen Kabau Sirah adalah Guntur Pranata, Ahmad Mahrus Bachtiyar, Ngurah Nanak, Ibrahim Sanjaya, Febly Gushendra, Elthon Maran, Mardiono, dan Gugum Gumilar. Selain itu, pemain pinjaman Juan Revi juga tidak mendapat perpanjangan kontrak dari manajemen.
Tidak diperpanjangnya kontrak para pemain tersebut disampaikan oleh Manajer Semen Padang FC, Win Bernadino yang menyebut, keputusan melepas para pemain tersebut adalah buah dari evaluasi yang dilakukan tim pelatih dan juga direksi Semen Padang FC.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh pemain yang sudah bekerja sama selama ini bersama tim Semen Padang FC. Semoga para pemain yang sudah tidak bersama tim dapat terus menjalin hubungan silaturrahmi bersama pemain dan manajemen Kabau Sirah," kata Win dalam pernyataan resmi yang dikeluarkan Semen Padang FC.
Ia juga berharap, para pemain yang dilepas Semen Padang FC dapat menemukan klub secepatnya dan terus berkarir. Menurut Win, meski saat ini sudah tidak bekerja sama namun hubungan silaturrahmi akan dapat terus berlanjut karena pemain sudah seperti keluarga.
Untuk Hengki Ardiles sendiri, meski sudah tidak lagi menjadi bagian Kabau Sirah untuk musim depan, pemain yang beroperasi di sisi kanan pertahanan itu sepertinya tetap akan masuk dalam jajaran pelatih.
Apalagi sebelumnya, Syafrianto Rusli selaku pelatih kepala sudah menyampaikan kalau Hengki Ardiles kemungkinan akan diberi kepercayaan untuk menangani tim muda pada musim depan.
Artikel Tag: Liga 1, Semen Padang, Hengki Ardiles
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/akhir-perjalanan-hengki-ardiles-bersama-semen-padang-fc
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini