Agen Bahas Masa Depan Achraf Hakimi Di Paris Saint Germain
Berita Liga Prancis: Alejandro Camano, agen dari Achraf Hakimi, membahas masa depan kliennya itu di Paris Saint-Germain dalam sebuah wawancaranya dengan AS.
Achraf Hakimi bergabung dengan Paris Saint-Germain dari Inter Milan pada musim panas 2021. Sejauh ini, ia telah menjalani dua musim yang baik di Paris dengan mencatatkan total 80 penampilan dengan mencetak sembilan gol dan 12 assist. Terlepas dari itu, pada bulan Mei lalu mulai muncul laporan bahwa PSG terbuka untuk menjual bek kanannya itu, yang masih memiliki kontrak hingga 2026.
Kini, Alejandro Camano selaku agen Hakimi telah buka suara terkait masa depan kliennya itu di PSG, termasuk dengan kemungkinan klub menunjuk Luis Enrique sebagai pengganti Christophe Galtier di kursi kepelatihan.
“Ketika PSG memiliki pelatih baru, kami akan membicarakan proyeknya. Kami akan melihatnya nanti. Ini adalah salah satu klub terbaik di dunia. Kami menunggu hal-hal menjadi stabil dan kita akan lihat nanti, ”kata Camano.
Meski menyiratkan potensi tetap bertahan di PSG, namun sang agen mengatakan bahwa mereka akan mempertimbangkan jika ada tawaran dari klub lain seperti Real Madrid, tempat di mana Hakimi memulai kariernya.
“Achraf telah meninggalkan Madrid selama lima tahun, tetapi untuk pemain yang tumbuh di sana, Madrid selalu menjadi rumahnya. Madrid menempati sebagian hatinya, dia berlatih di sana sejak dia masih kecil. Tapi sekarang kita harus jatuh cinta dengan proyek yang membayarnya dan itu adalah PSG. Jika Madrid menginginkan Achraf, logikanya kami akan mendengarkannya. Jika Anda bertanya kepadanya, Anda akan melihat bahwa dia adalah pendukung Madrid, tetapi proyek kami sekarang adalah milik PSG," jelas Camano,
Artikel Tag: Achraf Hakimi, Paris Saint-Germain
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/agen-bahas-masa-depan-achraf-hakimi-di-paris-saint-germain
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini