AC Milan dan Sevilla Tertarik Bajak Yusuf Yazici Dari Lille

Penulis: Nur Afifah
Senin 05 Jul 2021, 11:08 WIB
Yusuf Yazici

Yusuf Yazici (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: AC Milan dan Sevilla dikabarkan sama-sama tertarik mendatangkan playmaker Yusuf Yazici dari Lille pada jendela transfer musim panas ini.

Calciomercato merupakan yang pertama kali mewartakan perihal ketertarikan Rossoneri terhadap Yazici mengingat manajemen raksasa Serie A tersebut tengah mencari sosok No. 10 baru untuk mengisi lubang yang ditinggalkan kompatriotnya, Hakan Calhanoglu, yang memutuskan bergabung rival sekota Inter dengan status bebas transfer terhitung dari 1 Juli kemarin.

Menurut kabar dari KuzeyEkspres, Milan dan Sevilla memang menginginkan servis gelandang serang 24 tahun yang berhasil memenangkan gelar Ligue 1 bersama Les Dogues musim lalu tersebut dan berhasil menarih perhatian sejumlah klub papan atas dengan performa impresifnya.

Pemain internasional Turki tersebut berhasil mengemas 14 gol dan lima umpan gol dalam 40 pertandingan secara keseluruhan bersama Lille. Tak hanya itu, ia juga mencetak hat-trick dalam kemenangan 3-0 timnya di Liga Europa melawan Rossoneri di San Siro musim lalu. Outlet tersebut mengutip dari sumber Prancis Score yang mengklaim bahwa mantan bintang Trabzonsport tersebut dianggap sebagai kandidat sempurna untuk menggantikan Calhanoglu.

Lille diketahui memasang harga 35 juta euro atau Rp560 miliar dan klub mungkin akan menaikkan permintaan tebusan mereka lantaran 10% dari hasil penjualan Yazici akan mengalir ke Trabzonspor sebagaimana klausul yang mereka sepakati saat memboyong sang pemain dari klub Turki tersebut, yang membuat Milan perlu berjuang keras untuk mengamankan servisnya musim panas ini.

Artikel Tag: Yazici, Milan, Lille, Sevilla

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ac-milan-dan-sevilla-tertarik-bajak-yusuf-yazici-dari-lille
1609  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini