Aaron Wan-Bissaka Mengaku Antusias Hadapi Wlifried Zaha
Berita Liga Champions: Bek sayap Manchester United, Aaron Wan-Bissaka, mengaku sangat antusias jelang menghadapi Wilfried Zaha yang kini membela klub asal Turki, Galatasaray.
Manchester United dijadwalkan akan melakoni matchday 5 Liga Champions dengan tandnag ke markas Galatasaray di RAMS Park, Kamis (30/11) dini hari WIB. Jelang pertandingan tersebut, Aaron Wan-Bissaka mengaku sangat antusias. Pasalnya ia akan menghadapi mantan rekannya di Crystal Palace sekalgus pemain jebolan akademi MU, Wilfried Zaha.
"Kami masih menjalin kontak," ujar Wan-Bissaka kepada MUTV.
"Ketika saya melihat hasil undian, saya memikirkannya. Saya senang dia pergi ke sana dan dia bermain bagus untuk mereka sekarang. Saya pikir dia menikmatinya. Dia hanya akan menantikan kompetisi di liga yang berbeda dan juga di Liga Champions."
"Anda tahu, bahkan sejak saya masih berlatih bersamanya di Palace, saya sangat menghormatinya. Itu adalah pertarungan yang kami lakukan. Itu juga membantu saya sebagai pemain."
"Anda tidak pernah tahu dengannya, pada hari apa, dan Anda hanya harus bersiap. Jelas, Anda hanya memainkan permainan Anda sendiri dan, semua yang datang, Anda hanya perlu menghadapinya."
Zaha sendiri bergabung dengan klub asal Turki tersebut secara gratis pada musim panas tahun ini usai tak memperpanjang masa bakti di Palace. Zaha berhasil menunjukkan penampilan apik di Turki dengan menyumbangkan 6 gol dan 2 assist dari 16 penampilan di semua kompetisi.
Artikel Tag: Aaron Wan-Bissaka, Manchester United, Wilfried Zaha, Galatasaray
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/aaron-wan-bissaka-mengaku-antusias-hadapi-wlifried-zaha
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini