Steve Kerr Ingin Warriors Terus Pertahankan Klay Thompson

Penulis: Viggo Tristan
Kamis 27 Jun 2024, 21:31 WIB
Steve Kerr ingin Warriors untuk perpanjang kontrak Klay Thompson.

Steve Kerr tak mau kehilangan Klay Thompson. (Gambar: Basket USA)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pelatih kepala Golden State Warriors yaitu Steve Kerr ingin supaya manajemen tim bisa mempertahankan sosok Klay Thompson. Ia tahu bahwa Thompson adalah sosok yang penting di dalam tim.

Seperti yang diketahui, performa Klay Thompson memang menurun setelah mengalami cedera ACL dan Achilles beberapa tahun lalu. Akibat penurunan performa itu, Warriors menjadi ragu untuk memberi perpanjangan kontrak maksimal kepada Thompson. Hal ini membuat banyak pihak memprediksi bahwa Thompson akan hengkang dan mencoba peruntungannya di bursa pasar bebas. Sejumlah tim seperti Orlando Magic dan Los Angeles Lakers dikabarkan tertarik untuk menggunakan jasanya.

Bicara soal masa depan Thompson yang masih abu-abu, Steve Kerr selaku nahkoda tim mengatakan bahwa fokus utamanya adalah mempertahankan sang pemain. Ia sendiri tahu bahwa mempertahankan Thompson tidak akan mudah karena bakal melibatkan beberapa faktor.

"Beginilah cara kerja dalam semua olahraga profesional. Akan ada saat-saat sulit, saat-saat tidak nyaman, yang melibatkan uang, kontrak, respek, apapun yang terlibat. Yang saya tahu adalah Klay sudah menjadi bagian di sini," ucap Kerr saat diwawancara oleh media setempat.

"Dia adalah juara berkali-kali. Tapi lebih dari itu, dia memiliki hubungan yang baik dengan Bay Area, dengan waralaba, dengan rekan-rekannya, dan kami sangat ingin Klay kembali. Kami akan melakukan pembicaraan dan dia harus membuat keputusannya. Saya benar-benar menginginkan dia kembali. Ya, kami ingin dia. Dia adalah Klay Thompson," tukasnya sekali lagi.

Artikel Tag: Steve Kerr, klay thompson

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/steve-kerr-ingin-warriors-terus-pertahankan-klay-thompson
178  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini