Stephen Curry Legawa Warriors Gagal Datangkan Paul George

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 25 Okt 2024, 07:23 WIB
Stephen Curry move on dari fakta Warriors yang gagal dapatkan Paul George.

Stephen Curry legawa Warriors tidak berhasil dapatkan Paul George. (Gambar: Newsweek)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket Golden State Warriors yaitu Stephen Curry legawa timnya gagal mendatangkan Paul George di musim panas lalu. Ia tahu bahwa banyak tim memang membenci Warriors karena prestasi di masa lalu yang tergolong banyak.

Sebagaimana diketahui, Golden State Warriors jadi salah satu tim yang berburu pemain baru di bursa pasar bebas lalu. Kehilangan Klay Thompson membuat Warriors tertarik mendatangkan sejumlah nama besar seperti Paul George dan Lauri Markkanen. Namun sayang pada akhirnya, tidak ada satupun pemain bintang yang bergabung dengan Warriors. Hal ini pada mulanya membuat Stephen Curry sedih. Namun seiring berjalannya waktu, Curry legawa karena tahu banyak tim di luar sana yang memang membenci Warriors.

"Mari kita bersikap realistis. Sebagian besar tim mungkin tidak ingin membantu kita," ucap Curry saat diwawancara oleh media setempat.

Lebih lanjut, Curry juga memberi pujian kepada Mike Dunleavy Jr selaku petinggi Warriors yang masih sukses mendatangkan pemain-pemain berkualitas lain (Buddy Hield, Kyle Anderson, dll). Sebagai pemain, Curry akhirnya memilih fokus untuk memberikan yang terbaik di lapangan. Ia menyerahkan keputusan tim kepada Dunleavy dan petinggi Warriors lainnya.

"Itu pekerjaan yang sulit. Saya mengerti itu. Namun, itu adalah pekerjaan yang berkelanjutan. Saat ini, ia melakukan pekerjaan yang hebat. Namun, akan ada keputusan yang harus ia pikirkan. Tugas kami sebagai pemain adalah terus memberikan tekanan melalui cara kami bermain," tukas pemain bernomor punggung 30 itu.

Artikel Tag: stephen curry, golden state warriors

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/stephen-curry-legawa-warriors-gagal-datangkan-paul-george
139  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini