Rudy Gobert Bicara Soal Layup Kontroversialnya Kontra Utah Jazz
Berita Basket NBA : Pebasket Minnesota Timberwolves yaitu Rudy Gobert menjelaskan aksi layup kontroversialnya di laga melawan Utah Jazz. Ia tidak pernah bermaksud untuk merendahkan tim yang pernah membesarkan namanya itu.
Dalam laga tersebut, Minnesota Timberwolves sejatinya sudah unggul cukup jauh pada detik-detik akhir kuarter empat. Ketika semua pemain sudah berhenti memainkan bola, Gobert kemudian melakukan layup kontroversial. Hal ini memancing emosi pemain Utah Jazz dimana Malik Beasley kemudian mendatanginya untuk menanyakan alasan Gobert melakukan hal tersebut. Beberapa pemain sempat terlibat adu argumen sebelum security berhasil mengamankan situasi.
Ketika ditanya mengapa Gobert tetap melepaskan layup meskipun sudah unggul jauh, sang pemain memberikan alasannya.
"Saya diajari bermain basket hingga detik terakhir. Bagi saya, tidak pernah ada niat untuk tidak menghormati siapa pun. Orang-orang yang melangkah di depanku ini, toh mereka tidak akan melakukan apa-apa. Itu hanya merusak momen saya," ucap Gobert saat diwawancara oleh media setempat.
Gobert menjadi pemain kedua yang viral belakangan ini karena tetap mencetak poin meskipun timnya sudah unggul jauh di detik-detik akhir. Selain Gobert, pemain lain yang tidak kalah viral adalah Zion Williamson. Williamson justru melakukan tindakan yang lebih kontroversial karena melepaskan 360 windmill dunk. Williamson juga mengatakan bahwa ia melakukan hal tersebut sebagai ajang balas dendam karena Pelicans dikalahkan Suns pada musim lalu.
Artikel Tag: Rudy Gobert, minnesota timberwolves, Utah Jazz
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/rudy-gobert-bicara-soal-layup-kontroversialnya-kontra-utah-jazz
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini