Rio Disi Ingin Berikan Yang Terbaik Bersama West Bandits Solo
Berita Basket Indonesia : Pebasket West Bandits Solo yaitu Rio Disi tidak ingin memasang ekspetasi terlalu tinggi untuk pagelaran IBL 2021. Fokus utamanya adalah memberikan yang terbaik untuk membantu tim meraih kemenangan sebanyak mungkin.
Sebagai penantang baru di kompetisi IBL, perjalanan West Bandits Solo tentunya tidak akan mudah. Mereka akan langsung berhadapan dengan tim-tim besar yang sudah terlebih dahulu punya pengalaman. Meskipun komposisi pemain yang dimiliki cukup bagus, tetapi Rio Disi juga sadar akan posisi tim dan tidak berekspetasi terlalu tinggi.
Untuk saat ini, ia hanya berusaha mengikuti instruksi yang diberi oleh tim kepelatihan. Coach Ebos (pelatih kepala West Bandits) terkadang menggeser posisi Rio yang awalnya dari shooting guard kini jadi point guard. Rio pun belajar untuk menikmati peran baru itu agar bisa memberikan kontribusi maksimal di lapangan.
”Terpenting bisa mengikuti apa yang pelatih mau. Ikutin game plan dan membantu rekan setim. Untuk lebih nyaman, sebetulnya saya shooting guard. Namun, di beberapa latihan terakhir, coach Ebos mencoba menjadikan saya point guard. Tergantung situasi saja, dan saya siap jika diberi kepercayaan,” ucap Rio saat diwawancara oleh media setempat.
Dari seri perdana, Rio juga belajar bahwa permainan tim masih kurang bagus. Dari empat laga, West Bandits hanya mampu meraih satu kemenangan saja. Mereka harus segera bangkit sebelum terbenam di papan bawah klasemen.
Artikel Tag: Rio Disi, West Bandits Solo, IBL
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/rio-disi-ingin-berikan-yang-terbaik-bersama-west-bandits-solo
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini