Phoenix Suns Kirimkan Eric Bledsoe Menuju Milwaukee Bucks

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 08 Nov 2017, 09:30 WIB
Phoenix Suns Kirimkan Eric Bledsoe Menuju Milwaukee Bucks

Eric Bledsoe dalam seragam Phoenix Suns. Kini ia resmi menjadi bagian dari tim Milwaukee Bucks

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Eric Bledsoe merupakan pemain yang masih layak di perhitungkan kemampuannya di NBA. Akan tetapi ia mengalami rasa yan tidak nyaman saat bermain di Phoenix Suns di awal musim ini.

Ketidaknyamannya tersebut bukan tanpa alasan. Di 3 pertandingan pertamanya saja, Phoenix Suns selalu mengalami kekalahan walaupun ia bermain cukup bagus. Hal ini lah yang membuat ia memposting kata-kata "Aku tidak mau berada di sini (Phoenix)" di akun media sosial twitternya. Hal tersebut langsung menjadi viral di kalangan fans NBA. Tak lama kemudian, pihak Phoenix Suns pun juga bereaksi dengan tidak memainkan Bledsoe di pertandingan selanjutnya dan memulangkannya.

Rumor demi rumor pun berlanjut hingga semua orang mendengar kabar bahwa ia akan ditukar ke salah satu tim. Nama-nama tim seperti Milwaukee Bucks serta Detroit Pistons pun ramai dibicarakan akan menjadi destinasi Bledsoe apabila ia ditukar oleh Phoenix Suns.

Pada hari Selasa, (7/11) akhir cerita Eric Bledsoe terkuak sudah. Phoenix Suns secara resmi mengirimkan dirinya ke Milwaukee Bucks. Dengan mengirim Bledsoe ke Bucks, Phoenix Suns juga mendapatkan aset pengganti yang cukup mumpuni dari Milwaukee Bucks. Phoenix Suns akan menerima Greg Monroe, draft pick putaran pertama dan kedua di tahun 2018 mendatang. Penukaran pemain ini pun secara resmi diberitakan ESPN selaku media utama di NBA.

Penukaran pemain ini dapat dikatakan cukup menarik. Eric Bledsoe yang masih dalam performa terbaiknya akan bergabung dengan rising star dari Yunani yaitu Giannis Antetokounmpo untuk menjadi kekuatan yang baru bagi Milwaukee Bucks. Sementara di Phoenix Suns, Tyson Chandler kini akan mendapatkan partner bigman baru yaitu Greg Monroe yang dapat ia ajak kerjasama guna meningkatkan pertahanan Phoenix Suns sendiri.

Artikel Tag: NBA, Bucks, suns, Eric Bledsoe, Greg Monroe, Trade, Draft Pick

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/phoenix-suns-kirimkan-eric-bledsoe-menuju-milwaukee-bucks
1389  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini