Patrick Nikolas Makin Antusias Bermain di IBL 2022
Berita Basket IBL : Pebasket muda West Bandits Solo yaitu Patrick Nikolas makin antusias mempersiapkan musim baru IBL 2022. Ia sudah banyak mematangkan performa melalui turnamen PON 2021 lalu.
Kala itu, Patrick Nikolas memperkuat DKI Jakarta yang kemudian keluar sebagai pemenang. Karena kesuksesan itu, Patrick ingin mendapati hasil yang sama bersama West Bandits untuk musim 2022.
"Tentunya ambisi tidak boleh berkurang. Setelah PON kemarin, saya jadi semakin bersemangat untuk bisa menjadi juara di IBL. Persiapan saya lebih adjust ke tim. Kemarin main di PON, sekarang kembali ke West Bandits Solo jadi ada beberapa hal yang perlu diadaptasi lagi," ucap Patrick saat diwawancara oleh media setempat.
Jalannya musim 2022 tentu akan berbeda drastis dari musim 2021 lalu. Pertama, Patrick sudah bukan jadi rookie lagi dan tentunya sudah tahu untuk bermain lebih efisien di lapangan. Kedua, pihak liga bakal menerapkan aturan pemain asing. Setiap tim diberi jatah dua pemain asing (hanya satu saja yang boleh bermain di lapangan). Artinya, Patrick harus beradaptasi dengan sistem permainan tim yang pastinya akan diubah oleh Coach Ebos.
Satu hal yang bisa dimanfaatkan oleh Patrick adalah hengkangnya dua pemain guard dari West Bandits yaitu Cio Manuputty dan Andre Adriano. Patrick harus bekerja keras supaya bisa meraih kepercayaan dari Coach Ebos untuk menutupi lubang yang ditinggalkan dua pemain itu.
Artikel Tag: Patrick Nikolas, West Bandits Solo, IBL
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/patrick-nikolas-makin-antusias-bermain-di-ibl-2022
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini