Pascal Siakam Ucapkan Salam Perpisahan Untuk Toronto Raptors

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 19 Jan 2024, 23:50 WIB
Pascal Siakam beri ucapan terima kasih kepada Raptors.

Pascal Siakam ucapkan salam perpisahan emosional kepada Toronto Raptors. (Gambar: Yahoo)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket berdarah Kamerun yaitu Pascal Siakam mengucapkan salam perpisahannya kepada Toronto Raptors. Ia berterima kasih kepada manajemen Raptors karena telah membesarkan namanya seperti sekarang ini.

Seperti yang diketahui, Pascal Siakam baru saja ditukar oleh Toronto Raptors menuju Indiana Pacers. Siakam lantas merasa bersedih karena ia tidak pernah meminta untuk keluar dari tim. Seusai dilepas, Siakam tidak lupa mengucapkan salam perpisahan yang emosional. Ia berterima kasih kepada orang-orang di Toronto yang telah mendukung kariernya sampai tahap ini.

"Toronto adalah satu-satunya hal yang saya ketahui, dan semua yang ingin saya ketahui. Saya tidak pernah meminta ditukar ke tim lain. Mungkin ini terdengar naif, tapi saya merasa bisa menjadi salah satu pria yang menghabiskan seluruh kariernya di satu tim. Itulah mentalitas saya bahkan dengan rumor yang beredar. Seperti: Saya membantu Raptors memenangkan gelar NBA pertama mereka. Jadi pada akhirnya saya akan membantu mereka memenangkan yang kedua," ucap Siakam.

"Saya selalu menganggap hal itu sebagai hal yang wajar, kau tahu? Saya sangat bangga menjadi orang yang menghubungkan masa lalu dan masa depan di sini, dan menjaga semuanya sebagai satu era. Namun saya juga menyadari bahwa ini adalah sebuah bisnis, dan merupakan hak mereka untuk memutuskan kapan saatnya sebuah era berakhir," tukas pemain yang memakai nomor punggung 43 itu.

Artikel Tag: Pascal Siakam, toronto raptors

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/pascal-siakam-ucapkan-salam-perpisahan-untuk-toronto-raptors
281  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini