Nigeria Bikin AS Alami Kekalahan Buruk Jelang Olimpiade
Berita Basket Olimpiade: Hasil mengejutkan diraih tim basket Amerika Serikat. Tim besutan Gregg Popovich yang mempersiapkan tim untuk berlaga di Olimpiade Tokyo secara mengejutkan dipecundangi Nigeria dengan skor 87-90.
Tim yang dilatih Mike Brown itu mengonversi 22 tripoin di laga tersebut. Ini merupakan kekalahan pertama Amerika Serikat atas negara di benua Afrika. Gabe Nnamdi, yang menggantikan Gabe Vincent saat bermain di Miami Heat, memimpin dengan torehan 21 poin. Caleb Agada mencetak 17 poin, Ike Nwamu menambahkan 13 poin.
Kevin Durant, yang sebelumnya tidak pernah kalah untuk Timnas AS dalam 39 pertandingan internasional senior, hanya mampu mengumpulkan 17 poin. Jayson Tatum menambahkan 15 poin, sedangkan Damian Lillard menambahkan 14 poin dan Bam Adebayo 11 poin. Hasil ini jelas bukan yang diharapkan oleh timnas AS sebelum mereka berangkat ke Tokyo.
"Tim Nigeria bermain mengandalkan fisik. Mereka memanfaatkan itu dengan baik, dan mencetak banyak sekali tripoin. Saya beri mereka kredit untuk itu," kata pelatih AS Gregg Popovich.
Gabe Vincent dkk mampu membuat kejutan di uji coba ini bermodalkan pemain-pemain yang kurang dikenal. Meski kenyataannya, pemain-pemain tersebut juga ada yang tampil di NBA dan G-League.
Dalam sejarah pertemuan kedua tim, Nigeria pernah kalah 83 poin di Olimpiade London 2012. Kemudian pada uji coba sebelum Olimpiade Rio 2016, Nigeria juga kalah dengan margin 44 poin.
Justru hal sebaliknya terjadi tahun ini, Tim besutan Mike Brown mampu mengalahkan Amerika Serikat. Setelah pertandingan usai, Coach Pop, langsung menghampiri Mike Brown, kepala pelatih timnas Nigeria yang juga asisten Steve Kerr di Golden State Warriors. Gregg Popovich memuji kerja keras Brown dalam membangun kekuatan basket tim asal Afrika itu.
Artikel Tag: Tim Basket Amerika, olimpiade tokyo 2020, Nigeria
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/nigeria-bikin-as-alami-kekalahan-buruk-jelang-olimpiade
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini