Menang Lawan SM, Rans Simba Bogor Enggan Berpuas Diri Terlalu Cepat
Berita Basket IBL : Rans Simba Bogor berhasil meraih kemenangan krusial ketika menjamu Satria Muda Pertamina di laga kandang IBL 2024, Minggu (21/1) waktu setempat. Meski menang melawan salah satu tim terbaik di liga, tetapi Rans Simba enggan jemawa terlalu cepat.
Pada laga yang berlangsung Gymnasium Sekolah Vokasi IPB itu, Rans Simba Bogor berhasil memanfaatkan kelelahan yang dialami Satria Muda Pertamina usai mengalahkan Pelita Jaya Bakrie pada pertandingan di hari sebelumnya. Melalui permainan yang rapih, Rans Simba berhasil menang dengan skor akhir 86-81. Kemenangan ini jelas membanggakan karena mengalahkan Satria Muda adalah kesuksesan besar. Tidak banyak tim yang bisa menghentikan laju dari Satria Muda.
Meski menang, tetapi Devon Van Oostrum selaku pemain heritage mengatakan bahwa timnya tidak boleh berpuas diri terlalu cepat. Faktor kelelahan dari tim Satria Muda juga memudahkan Rans Simba untuk meraih kemenangan. Andaikan Satria Muda berada dalam kondisi yang lebih fit, mungkin jalan pertandingan akan berbeda.
"Kami senang bisa menang. Dua gim pertama, dua gim kandang dan menang benar-benar menyenangkan. Tapi kami tak boleh memandang ini terlalu tinggi. Satria Muda memang salah satu tim terbaik di IBL dalam beberapa waktu terakhir, tapi hari ini mereka datang dari gim yang sulit semalam," ucap Devon Van Oostrum saat diwawancara oleh media setempat seusai pertandingan.
Artikel Tag: RANS Simba Bogor, Devon Van Oostrum
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/menang-lawan-sm-rans-simba-bogor-enggan-berpuas-diri-terlalu-cepat
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini