Luka Doncic Tak Panik Meski Lakers Kalah Telak Dari Bulls

Luka Doncic tak panik meski Lakers dipermalukan Bulls. (Gambar: Athlon Sports)
Berita Basket NBA : Pebasket Los Angeles Lakers yaitu Luka Doncic tidak mau panik setelah timnya dipermalukan Chicago Bulls dengan skor telak 115-146. Ia mengatakan bahwa permainan Lakers sudah cukup baik, tetapi kurang beruntung saja.
Bermain di Crypto.com Arena, Los Angeles Lakers menjamu Chicago Bulls yang notabene hanya tim papan tengah di klasemen sementara konferensi timur. Lakers juga diperkuat oleh LeBron James dan Rui Hachimura yang baru saja pulih dari cederanya. Namun siapa sangka, Lakers justru dipermalukan oleh Bulls dengan margin 31 poin.
Menanggapi kekalahan telak dari Bulls tersebut, Luka Doncic selaku bintang Lakers mengaku tidak mau panik. Ia mengatakan bahwa timnya sudah menunjukkan permainan yang solid, hanya saja Bulls masih lebih baik dan akurasi tembakan mereka sedang panas.
"Saya pikir kami berada di posisi yang bagus. Jelas, pertandingan hari ini tidak bagus bagi kami. Namun, saya pikir kami berada di posisi yang bagus, dan kami harus berjuang di setiap pertandingan agar tidak masuk ke Play-In [Turnamen] dan mencoba mendapatkan peringkat (klasemen) tertinggi yang kami bisa," ucap Doncic saat diwawancara oleh media setempat.
"Maksud saya, rencananya, atau saya tidak tahu bagaimana mengatakannya, adalah untuk tampil di pertandingan berikutnya dan melakukan apa yang bisa kami lakukan. Bukan melupakan pertandingan ini tetapi belajar darinya. Namun di pertandingan ini, jika Anda kalah dengan selisih satu atau kalah dengan selisih 40, itu sudah sangat berarti. Jadi tidak masalah seberapa banyak Anda kalah. Kami tidak boleh membiarkan pertandingan ini menghambat kami. Kami hanya harus terus maju," pungkasnya.
Artikel Tag: Luka Doncic, los Angeles lakers
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/luka-doncic-tak-panik-meski-lakers-kalah-telak-dari-bulls
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini