Lakers Diprediksi Akan Mengincar Jonas Valanciunas Via Trade

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 03 Sep 2024, 21:53 WIB
Los Angeles Lakers belum menyerah datangkan Jonas Valanciunas.

Los Angeles Lakers dianggap masih berminat datangkan Jonas Valanciunas. (Gambar: Yardbarker)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Los Angeles Lakers diyakini akan mengincar Jonas Valanciunas via trade. Valanciunas sendiri saat ini memilih untuk bergabung dengan Washington Wizards di bursa pasar bebas.

Sebagai tim besar yang ingin kembali ke jalur juara, Los Angeles Lakers memang butuh bigman baru yang bisa meringankan beban Anthony Davis. Lakers sempat mengincar Jonas Valanciunas di bursa pasar bebas, tetapi gagal mendapatkan tanda tangannya. Pemain asal Lithuania tersebut justru memilih untuk meneken kontrak tiga tahun bersama Washington Wizards.

Meski telah bergabung dengan Wizards, tetapi Lakers dianggap masih belum menyerah untuk bisa mendapatkan Valanciunas. Salah satu reporter ternama di Amerika Serikat yaitu Sean Deveney juga mengatakan bahwa Wizards mendatangkan Valanciunas hanya untuk ditukar dengan tim lain. Tujuannya jelas agar Wizards bisa mendapat aset tambahan dengan pancingan Valanciunas sebagai imbalannya.

"Ini adalah kesepakatan yang sangat cerdas bagi Valanciunas karena ia dibayar di saat tidak banyak posisi yang tersedia. Anda sering melihatnya di bisbol, seorang pemain yang menandatangani kontrak dengan tim yang buruk hanya untuk kemudian ditukar, dan Anda akan melihat lebih banyak hal seperti itu dalam permainan kami," ucap Sean Deveney.

Menarik untuk dinanti bagaimana langkah Lakers untuk mendatangkan Valanciunas. Apabila Lakers memang ngotot ingin mendatangkannya, maka Lakers juga harus mengorbankan beberapa aset yang mereka miliki untuk ditukar dengan Wizards.

Artikel Tag: Jonas Valanciunas, los Angeles lakers

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/lakers-diprediksi-akan-mengincar-jonas-valanciunas-via-trade
437  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini