Klay Thompson Minder Dengan Rekor Poin LeBron James

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 14 Jan 2025, 21:27 WIB
Klay Thompson terheran-heran dengan rekor poin dari LeBron James.

Klay Thompson minder dengan rekor LeBron James. (Gambar: Sports Illustrated)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket Dallas Mavericks yaitu Klay Thompson turut merasa iri dengan rekor poin yang dimiliki LeBron James. Klay sendiri baru saja menembus 16.000 poin dalam kariernya dan ia merasa tidak ada apa-apanya dengan LeBron James.

Dalam laga melawan Denver Nuggets, Klay Thompson berhasil mencetak 25 poin dalam kurun waktu 35 menit. Torehan poin itu sudah cukup untuk membawa Klay menembus zona 16.000 poin dalam perjalanan kariernya. Angka itu tentu sudah cukup bagus karena hanya ada 124 pemain NBA yang melakukannya. Kendati senang bisa memecahkan rekor, tetapi Klay sendiri merasa minder dengan torehan poin LeBron James yang mencapai angka 40.000 plus. Angka itu kurang lebih adalah dua setengah kali dari pencapaian poin Klay saat ini.

"Keren sih. Tapi itu membuat Anda sadar betapa konyolnya hal tersebut. Sebab, LeBron sendiri meraih 40 ribu poin. Hal yang gila tapi keren. Setiap kali Anda melakukan itu di NBA, itu adalah momen yang spesial," ucap Klay saat diwawancara oleh media setempat.

Dalam 827 gim, Klay membukukan rata-rata 19,4 poin, 3,5 rebound, dan 2,3 asis per gim. Akurasi tripoinnya mencapai 41,2 persen. Klay menjadi dengan tripoin terbanyak kelima dalam sejarah NBA dengan 2585 tripoin dan baru saja menggeser Reggie Miller (2560), yang merupakan pemain idolanya. Dengan usia 34 tahun, tentunya Klay masih bisa mencetak lebih banyak poin lagi dalam sisa kariernya. Ia tentu bisa memecahkan lebih banyak rekor lagi.

Artikel Tag: klay thompson, LeBron james

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/klay-thompson-minder-dengan-rekor-poin-lebron-james
226  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini