Kings Menangi Duel Konferensi Barat Kontra Suns

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 03 Okt 2018, 06:30 WIB
Kings Menangi Duel Konferensi Barat Kontra Suns

Yogi Ferrell sukses membawa Sacramento Kings atasi perlawanan Phoenix Suns.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Duel tim konferensi barat terjadi saat Phoenix Suns menjamu tim Sacramento Kings. Sempat unggul cukup jauh di paruh pertama, Suns dipaksa untuk mengakui keunggulan Kings pada akhir pertandingan.

Phoenix Suns dan Sacramento Kings yang sama-sama ingin bangkit di musim ini langsung dipertemukan di laga pramusim. Memainkan semua pemain muda mereka, Suns dan Kings sama-sama menarik perhatian dari perubahan strategi yang diterapkan. Suns sebagai tuan rumah sempat menguasai jalannya laga di paruh pertama. Sayang, konsistensi mereka tidak bisa dipertahankan usai jeda turun minum. Kings yang membenahi permainan mereka langsung membalikkan keadaan untuk memenangkan pertandingan. Kings menang dengan skor akhir 106-102.

Yogi Ferrell sebagai salah satu pembelian terbaru Kings di musim ini tampil impresif di laga ini setelah mencetak total 26 poin. Dengan torehan tersebut, Ferrell juga menjadi pemain Kings dengan torehan poin paling banyak di pertandingan ini. Tidak mau kalah dengan Ferrell, Willie Cauley-Stein yang memulai laga sebagai center juga tampil solid dengan catatan 14 poin serta 12 reboundnya.

Di kubu Suns, dua pemain muda mereka yaitu Deandre Ayton dan Josh Jackson sama-sama menjadi pemain yang berkontribusi paling besar dalam tim. Ayton yang merupakan draft pick pertama di tahun ini membuktikan kelasnya setelah mencetak 24 poin dan 9 rebound. Sementara itu, Jackson yang memasuki musim kedua bersama Suns juga mampu menambahkan total 17 poin.

Artikel Tag: NBA, suns, Kings, DeAndre Ayton, Josh Jackson, Yogi Ferrell, Willie Cauley-Stein

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/kings-menangi-duel-konferensi-barat-kontra-suns
1229  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini