Jamarr Johnson Tampil Mengecewakan, Dibela Asisten Pelatih Borneo

Penulis: Senja Hanan
Minggu 14 Jan 2024, 09:30 WIB
Jamarr Johnson Tampil Mengecewakan, Dibela Asisten Pelatih Borneo

Jamarr Johnson Tampil Mengecewakan, Dibela Asisten Pelatih Borneo

Ligaolahraga.com -

Berita Basket IBL: Jamarr Johnson tampil mengecewakan di laga pertamanya bersama Borneo Hornbills, Asisten pelatih Rimbun Sidauruk anggap wajar.

Jamarr Johnson pada laga hari ini hanya mencetak 8 poin, 4 rebound, dan 1 assist. Dia menjelaskan pebasket 35 tahun tersebut masih dalam tahap adaptasi sehingga penampilannya belum maksimal.

“Patut kita ketahui Jamarr sudah lama gak main di profesional mungkin sekitar 2 tahun lebih. Dia banyak kehilangan touch-nya, terutama di fisiknya turun jauh. Jadi ketika gabung kita kurang lebih memasuki bulan kedua, dia juga merasa perlu banyak adaptasi di tim ini, apalagi anak-anak coach Tondi punya karakter ingin semuanya lari, run, run, run, run, sedangkan Jamarr bukan karakter yang begitu,” jelas Rimbun.

Selain itu, Rimbun juga menjelaskan salah satu pemain asingnya, Devondrick Walker berpotensi tampil pada laga kedua IBL 2024 saat Borneo Hornbills menjamu Tangerang Hawks minggu depan, Sabtu (20/1) setelah pada laga pertama tidak tampil karena cedera. “Nah hasilnya waktu hari ini sebenarnya mau main dia ada masalah di hamstring, hamstringnya masalah ada tired. Memang regulasi daripada IBL harus memainkan tiga pemain asingnya kecuali memang cedera itu diperkuat dengan hasil MRI dokter,” jelasnya. “Mungkin kalau memang semuanya baik di game kedua kita lawan Hawks Devondrick baru bisa main,” tambahnya. Besok Minggu (14/1), kedua tim akan kembali bermain dimana Satria Muda akan melawan Dewa United dan Borneo Hornbills akan melawan Hawks.

Artikel Tag: Borneo Hornbills, Jamarr Johnson

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/jamarr-johnson-tampil-mengecewakan-dibela-asisten-pelatih-borneo
349  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini