Jamarr Johnson Dipastikan Bakal Perkuat Louvre Surabaya
Berita Basket Indonesia:Kabar menggembirakan untuk penggemar Louvre Surabaya. Pemain lokal naturalisasi, Jamarr Johnson memutuskan untuk memperkuat Louvre pada kompetisi IBL 2021. ’
’Iya, saya akan bergabung dengan Louvre. Selamat Natal untuk semuanya,’’ ujar Jamarr kepada sebagaimana diberitakan Jawa Pos.
Pemain yang sudah berusia 32 tahun itu sangat antusias bergabung dengan Louvre. Apalagi, musim lalu dia nyaris berseragam tim berlambang Buaya Darat tersebut. Selain itu, kembali berlaga di IBL membuat Jamarr menjadi semakin bersemangat.
’’Saya ingin bisa bersaing dalam setiap pertandingan. Bekerja keras dan memiliki tim yang solid. Dari sini, saya melihat tidak ada yang tidak mungkin,’’ ucap pemain naturalisasi yang pernah bermain untuk tim nasional Indonesia itu.
Jamarr Johnson sudah semusim absen dari IBL. Dia sempat mengalami cedera parah. Cedera itu diderita saat masih membela Satria Muda dalam IBL 2018−2019. Pada laga semifinal melawan NSH Jakarta itu, Jamarr mengalami cedera achilles.
Pemulihannya juga tidak gampang. Dia sempat menjalani operasi di Filipina. Kini, dia merasa sudah lebih baik. Saat ini Jamarr sedang berada di Bali. Dia akan bergabung untuk karantina tim di Jakarta untuk memburu tipoff IBL 2021 yang dimulai pada 15 Januari 2021. ’
’Saya merasa sangat baik. Saya sudah bekerja keras untuk pemulihan ini. Tim sudah berada di Jakarta dan saya akan bergabung dengan mereka Selasa depan,’’ kata pemain kelahiran New Jersey, 20 Juni 1988, itu.
Artikel Tag: Jamarr Johnson, Louvre Surabaya
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/jamarr-johnson-dipastikan-bakal-perkuat-louvre-surabaya
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini