Geser Elfrid Payton ke Bangku Cadangan, Ini Alasan Tom Thibodeau

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 30 Mei 2021, 23:15 WIB
Tom Thibodeau beberkan alasannya tak mainkan Elfrid Payton sebagai starter lagi.

Tom Thibodeau punya alasan khusus cadangkan Elfrid Payton. (Gambar: Elite Sports NY)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pelatih kepala New York Knicks yaitu Tom Thibodeau membeberkan alasannya dalam menggeser Elfrid Payton menjadi pemain cadangan di game ketiga lalu. Ia merasa bahwa Derrick Rose lebih cocok untuk bisa memberikan dampak besar di lapangan.

Seperti yang diketahui, Elfrid Payton pada mulanya adalah point guard starter yang ditunjuk oleh Tom Thibodeau. Namun pada perjalanan ronde pertama babak playoff kali ini, Thibodeau mengubah susunan starting lineupnya. Ia menggeser Payton ke bangku cadangan, kemudian menarik Derrick Rose untuk jadi point guard starter. Keputusan ini sempat memancing emosi dari ibu Payton. Namun pada akhirnya, Thibodeau punya alasan khusus terkait keputusannya itu.

"Sebagai pelatih, anda harus melakukan apa yang anda pikir terbaik untuk tim anda. Terkadang, saya harus menyesuaikan matchup antara pemain yang saya miliki dengan pemain lawan. Elfrid adalah pemain yang penting untuk tim kami. Performanya selama di musim reguler juga sangat bagus. Namun untuk saat ini, kami mencari susunan pemain yang bisa menambah peluang kami untuk menang di babak playoff," ucap Thibodeau saat diwawancara oleh media setempat.

Tugas Thibodeau untuk membawa Knicks memang masih belum usai. Saat ini, tim yang bermarkas di Madison Square Garden itu tertinggal dengan agregat 1-2. Mereka harus segera bangkit apabila masih ingin menempatkan diri di ronde kedua nanti.

Artikel Tag: Tom Thibodeau, Elfrid Payton, Derrick Rose

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/geser-elfrid-payton-ke-bangku-cadangan-ini-alasan-tom-thibodeau
1013  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini