Empat Tim ABL Ajukan Permintaan Agar Kompetisi Ditunda

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 13 Mar 2020, 00:15 WIB
Empat Tim ABL Ajukan Permintaan Agar Kompetisi Ditunda

Empat tim ABL layangkan permintaan kepada pihak liga untuk tunda kompetisi sementara.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Empat tim kontestan ABL yaitu Macau Black Bears, San Miguel Alab Pilipinas, Hong Kong Eastern, dan Formosa Dreamers sama-sama sepakat untuk meminta pihak liga menunda jalannya kompetisi. Hal ini disebabkan karena penyebaran Virus Corona sudah jauh melebihi ekspetasi awal.

Dengan sistem kompetisi yang menerapkan aturan home and away, semua tim ABL diharuskan bertanding secara kandang dan tandang sesuai dengan jadwal yang ditentukan. Hal ini jelas meningkatkan resiko penyebaran Virus Corona karena tim tamu harus terbang ke negara tim tuan rumah dengan frekuensi yang sering. Bukan tidak mungkin, para pemian yang kurang fit dapat tertular Virus Corona dengan mudah.

Tidak ingin hal tersebut terjadi, Macau Black Bears akhirnya menjadi juru bicara dari empat tim di atas untuk meminta pihak ABL menunda kompetisi sementara. Hal ini mereka inginkan demi menjaga kesehatan semua pemain dan staff yang ada.

"Sampai hari ini, Organisasi Kesehatan Dunia telah secara resmi menyatakan wabah koronavirus baru sebagai "pandemi". Sebagai pertimbangan untuk keamanan penggemar, pemain dan staf kami serta ketidakpastian seputar jadwal yang akan datang. MACAU BLACK BEARS, ALAB PILIPINAS, DREAMER FORMOSA dan HONG KONG EASTERN dengan ini menuntut ASEAN BASKETBALL LEAGUE (ABL) untuk penangguhan musim yang sedang berlangsung," tulis pernyataan resmi Macau Black Bears melalui akun sosial media mereka.

Artikel Tag: abl, Macau Black Bears, Alab Pilipinas, Formosa Dreamers, Hong Kong Eastern

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/empat-tim-abl-ajukan-permintaan-agar-kompetisi-ditunda
1403  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini