Chris Paul Cedera, Rockets Tak Berdaya di Tangan Heat

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 21 Des 2018, 21:17 WIB
Chris Paul Cedera, Rockets Tak Berdaya di Tangan Heat

Miami Heat berhasil menang tipis atas Houston Rockets.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Miami Heat berhadapan melawan salah satu tim yang berasal dari konferensi barat yaitu Houston Rockets. Melalui perlawanan sengit, Heat mampu memenangkan pertandingan usai Rockets kehilangan Chris Paul pada pertengahan laga. Heat menang dengan selisih 1 bola, 101-99.

Pertandingan sendiri berawal cukup baik bagi kubu Rockets. Meski bertindak sebagai tim tamu, Rockets mampu menguasai jalannya pertandingan dari tim tuan rumah. Namun sayang, nasib sial menghampiri tim asuhan Mike D'Antoni ini. Rockets harus kehilangan playmaker utama mereka yaitu Chris Paul akibat mengalami cedera pada hamstringnya. Kehilangan Paul nyatanya sangat berdampak pada permainan Rockets. Keunggulan mereka yang begitu jauh langsung terkejar sehingga membuat Rockets harus pulang dengan tangan hampa.

Kemenangan Heat tidak lepas dari permainan apik dua pemain dalam starting lineup mereka yaitu Josh Richardson dan Tyler Johnson. Richardson berhasil menjadi top skor usai mendulang total 22 poin untuk kubu Heat. Sementara itu, Johnson yang menggantikan peran Goran Dragic lantaran mengalami cedera berhasil tampil produktif dengan tambahan 19 poinnya.

Berpindah ke kubu Rockets, absennya Chris Paul pada pertengahan laga membuat James Harden bekerja lebih keras pada pertandingan kali ini. Pemain yang akrab dengan julukan 'The Beard' tersebut mampu mencetak angka terbanyak dalam tim dengan catatan 35 poin, 6 rebound, dan 12 assist. Sayang kerja kerasnya masih tak berbuah manis.

Artikel Tag: NBA, Heat, rockets, Chris Paul, James Harden, Tyler Johnson, Josh Richardson

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/chris-paul-cedera-rockets-tak-berdaya-di-tangan-heat
1203  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini