Charles Lee Minta LaMelo Ball Tak Lakukan Banyak Foul

Penulis: Viggo Tristan
Senin 04 Nov 2024, 06:42 WIB
Charles Lee meminta LaMelo Ball tak terlalu mudah lakukan pelanggaran.

Charles Lee minta LaMelo Ball untuk kurangi jumlah foul. (Gambar: Sports Illustrated)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pelatih kepala Charlotte Hornets yaitu Charles Lee meminta LaMelo Ball untuk lebih berhati-hati dalam menjaga pemain lawan. Ia mengingatkan LaMelo untuk tidak melakukan foul yang terlalu banyak.

Tidak bisa dipungkiri bahwa LaMelo Ball adalah point guard muda yang performanya begitu tajam di sektor offense. Namun, performa LaMelo di sektor defense masih jauh dari kata memuaskan. Charles Lee selaku nahkoda baru Charlotte Hornets meminta kepada sang bintang untuk bisa membenahi kekurangan tersebut. Salah satu caranya adalah menghindari foul-foul tidak penting yang membuatnya duduk di bench lebih lama.

"Kita harus terus menantangnya dan kita harus belajar tentang 'apakah dia bisa bertahan satu lawan satu, atau apakah kita perlu mengirim double team setiap saat, atau apakah dia akan melakukan pelanggaran?'. Jadi sebagai staff pelatih, kami harus mencari tahu apa yang membuat kami nyaman. Namun, melalui percakapan dengannya, bisakah dia duduk saja dan menjaga areanya serta berkomitmen untuk hanya menunjukkan tangannya dan bertahan tanpa melakukan pelanggaran?" ucap Lee saat diwawancara.

Lee berkaca pada pertandingan terakhir Hornets melawan Celtics. Ia merasa bahwa LaMelo terlalu mudah melakukan pelanggaran yang tergolong non kompetitif. Artinya, pelanggaran tersebut sama sekali tidak penting dan harusnya bisa dihindari. Terkadang, kesalahan-kesalahan kecil seperti ini yang turut menentukan hasil akhir dari sebuah pertandingan.

Artikel Tag: Charles Lee, LaMelo Ball

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/charles-lee-minta-lamelo-ball-tak-lakukan-banyak-foul
162  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini