Berita Sepak Bola : Beberapa Punggawa Argentina Tertarik Ikuti Jejak Messi

Penulis: Rio
Senin 27 Jun 2016, 16:40 WIB
Berita Sepak Bola : Beberapa Punggawa Argentina Tertarik Ikuti Jejak Messi

Lionel Messi

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Sepak Bola: Keputusan pensiun dari Lionel Messi dari Timnas Argentina ternyata juga hendak di ikuti oleh beberapa pemain Argentina . Hal ini akibat dari gagalnya Argentina merengkuh gelar Copa Amerika setelah kalah Adu Penalti dari Chile.

Rasa Frustasi nampaknya benar-benar memuncak pada para punggawa Argentina. Superstar Tim Tango Lionel Messi sebelumnya telah resmi mundur dari Timnas lantaran kecewa berat kembali gagal menjadi kampiun. Tak hanya Messi yang merasakan hal tersebut karena beberapa punggawa lain juga memikirkan hal yang serupa. 

Hal ini diungkapkan oleh Bomber Argentina Sergio Aguero yang juga sangat kecewa. 

" Ini kondisi ruang ganti terburuk yang pernah saya lihat. Ketika kami kalah di Piala Dunia dan Copa Amerika tahun lalu kondisinya tak seburuk ini. " kata bomber Manchester City ini pasca pertandingan pagi tadi WIB. 

" Bukan hanya Messi yang akan pensiun karena beberapa pemain lain juga memikirkan hal yang sama. Ini sangat buruk bagi kami dan ini adalah final ke 4 kalinya secara beruntun dan saya rasa ini sudah selesai untuk kami dan Tim Nasional. Ini masalah yang sulit untuk dianalisis bagi saya dan semua komponen tim ini" tambah Aguero

Meski Aguero tak menyebutkan nama-nama pemain yang akan pensiun tetapi menurut beberapa media Amerika Latin mereka antara lain adalah Lucas Bgilia, Javier Masherano, Ever Banega, Ezequiel Lavezi dan Angel Di Maria.

Di kesempatan ini Penjaga Gawang Sergio Aguero juga mengungkapkan jika dirinya masih berharap Messi berubah pikiran dan kembali ke Tim Nasional.

" Saya kira Messi hanya terbawa suasana dan saya yakin dia akan berpikir ulang" kata Romero

Artikel Tag: Lionel Messi, Argentina, Angel Di Maria, copa amerika

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/berita-sepak-bola-beberapa-punggawa-argentina-tertarik-ikuti-jejak-messi
1567  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini