Austin Reaves Masih Kesal Lakers Kalah Dari Nuggets

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 26 Jun 2024, 06:31 WIB
Austin Reaves merasa Lakers membuang kesempatan emas ketika lawan Nuggets.

Austin Reaves belum bisa lupakan kekalahan pahit dari Denver Nuggets. (Gambar: Idaho State Journal)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket Los Angeles Lakers yaitu Austin Reaves masih belum bisa melupakan kekalahan pahit melawan Denver Nuggets di babak playoff lalu. Reaves kecewa karena Lakers membuang banyak peluang emas untuk bisa menang.

Dalam seri melawan Denver Nuggets di ronde pertama itu, Los Angeles Lakers sejatinya menunjukkan performa yang cukup bagus. Mereka berulang kali menguasai jalannya pertandingan dengan baik, tetapi selalu gagal mempertahankannya di kuarter terakhir. Pada akhirnya, Lakers yang kala itu masih dilatih oleh Darvin Ham kalah dengan agregat akhir 1-4. Dua dari empat kemenangan Nuggets itu juga ditentukan oleh game winning shot dari Jamal Murray. Hal ini menandakan bahwa Lakers sejatinya punya kans menang, tetapi gagal memanfaatkannya dengan baik.

Austin Reaves selaku salah satu guard utama Lakers tentu belum bisa melupakan hasil pahit itu sampai sekarang.

"Saya pikir jika Anda melihat ke belakang, melihat babak playoff dan bahkan seri Denver, kami memimpin 70%. Saya punya sejuta pertanyaan tentang seri itu dan setiap kali saya selalu memberi tahu mereka bahwa saya merasa kita membiarkannya begitu saja. Jika kita berhasil melewati seri itu maka Anda tidak pernah tahu apa yang terjadi setelahnya. Jadi ya, saya merasa kita tidak jauh lagi dan dengan beberapa pemain yang dibawa ke sana-sini dan beberapa hal seperti itu, saya merasa kita mendapat kesempatan untuk melakukan itu," ucap Reaves.

Artikel Tag: Austin Reaves, los Angeles lakers

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/austin-reaves-masih-kesal-lakers-kalah-dari-nuggets
253  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini