Atlanta Hawks Makin Terpuruk Usai Kalah Tipis atas New Orleans Pelicans
Berita Basket NBA: Atlanta Hawks terlihat sangat kesulitan mencari kemenangan musim ini. Kesulitan tersebut berlanjut usai mereka kembali takluk di tangan New Orleans Pelicans dan harus membuat mereka puas dengan dua kemenangan saja musim ini.
Bermain cukup dominan saat berkunjung ke kandang New Orleans Pelicans, nampaknya Atlanta Hawks belum beruntung usai tidak bisa menutup pertandingan dengan baik. Tim asuhan Mike Budenholzer tersebut harus menyerah di kuarter akhir usai tak mampu pertahanankan keunggulan yang mereka dapat hingga kuarter 3. Gagalnya tembakan freethrow Kent Bazemore saat kuarter 4 menyisakan 37 detik membuat mereka tidak bisa menyamai kedudukan. Alhasil mereka pun kalah tipis atas Pelicans dengan skor 105-106.
Dalam kemenangan tersebut, duet bigman New Orleans Pelicans kembali tampil impresif. DeMarcus Cousins bermain apik dengan menorehkan double-double. Total ia berhasil mencetak 22 poin dan 16 rebound, diikuti oleh rekannya yaitu Anthony Davis dengan tambahan 13 poin serta 10 rebound.
Peran guard E'Twaun Moore juga tak bisa diremehkan, ia pun berhasil mencetak angka terbanyak di pertandingan tersebut dengan raihan 24 poinnya. Di kubu Hawks, pemain yang gagal mengeksekusi tembakan freethrow di akhir laga yaitu Kent Bazemore menjadi pendulang angka paling banyak bagi timnya dengan torehan 22 poin dan 7 assist, diikuti oleh shooting guard Italia yaitu Marco Belinelli dengan torehan 14 poin saat bermain 27 menit di lapangan.
Kekalahan ini membuat Atlanta Hawks semakin terpuruk di posisi juru kunci klasemen NBA konferensi timur. Atlanta Hawks menjadi bulan-bulanan tim NBA lainnya usai menelan kekalahan sebanyak 12 kali dan hanya mampu memenangkan pertandingan sebanyak 2 kali saja di musim ini.
Artikel Tag: NBA, Pelicans, Hawks, ETwaun Moore, Anthony davis, DeMarcus Cousins, Kent Bazemore, Marco Belinelli
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/atlanta-hawks-makin-terpuruk-usai-kalah-tipis-atas-new-orleans-pelicans
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini